Iklan Layanan Masyarakat

Sinergikan Prioritas Program dan Kegiatan, Bappeda Gelar Forum Perangkat Daerah

Senin, 07 Mar 2022 14:41:53 1138

Keterangan Gambar : Forum Perangkat Daerah Kabupaten Temanggung Tahun 2022 di Aula Progo Bappeda, Senin (7/3/2022) dan Rabu (9/3/2022).


Temanggung, Media Center - Dalam rangka mensinergikan prioritas program dan kegiatan pembangunan hasil Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) RKPD Tahun 2023 di tingkat kecamatan dan rancangan Renja Perangkat Daerah Tahun 2023, Badan Perencanaan Pembangunan, Penelitian dan Pengembangan Daerah (Bappeda) Kabupaten Temanggung mengadakan Forum Perangkat Daerah Kabupaten Temanggung Tahun 2022 di Aula Progo Bappeda, Senin (7/3/2022) dan Rabu (9/3/2022). 

Selain diikuti secara langsung dengan protokol kesehatan, kegiatan ini juga diikuti oleh Sekretaris, para Kepala Bidang, petugas perencanaan OPD dan para Lurah melalui daring.

Forum Perangkat Daerah yang dilaksanakan Senin (7/3/2022), untuk Bidang Pembangunan Manusia dan Pemerintahan. Hadir dalam acara tersebut, Ketua Komisi A DPRD Temanggung, Rohmat Fauzi TH, Plt Kepala Bappeda, Ripto Susilo, Kepala BPKPAD Tri Winarno, perwakilan dari OPD, Camat se-Temanggung, Paguyuban Lurah, Paguyuban Kepala Desa, LSM KDM Smile Plus, Badan Pusat Statistik, Forum Anak dan perwakilan disabilitas.

Dalam sambutannya, Ripto Susilo menyampaikan, bahwa Forum Perangkat Daerah diselenggarakan untuk menyepakati isu strategis dan permasalahan pembangunan, serta mensinergikan prioritas program dan kegiatan pembangunan hasil penelaahan pokok-pokok pikiran DPRD, Musrenbang RKPD di kecamatan, dan rancangan Renja Perangkat Daerah. Juga menyusun prioritas program dan kegiatan dalam Renja Perangkat Daerah, serta alokasi pagu indikatif dengan mengacu pada dokumen rancangan awal RKPD.

“Forum Perangkat Daerah diselenggarakan untuk mempertajam target kinerja sasaran, program dan kegiatan, lokasi dan kelompok sasaran sesuai dengan tugas dan fungsi perangkat daerah,” tambahnya.

Mengingat keterbatasan kemampuan keuangan daerah pada tahun 2023 dan semakin bertambahnya beban pengeluaran daerah, maka dalam rangka penyusunan Renja Perangkat Daerah tahun 2023 berharap untuk fokus pada kegiatan rutin yang harus/wajib disediakan oleh perangkat daerah dan memaksimalkan usulan kegiatan melalui APBD Provinsi dan APBN.

Forum Perangkat Daerah Bidang Pembangunan Manusia dan Pemerintahan disampaikan paparan dari Dinas Pemberdayaan Masyaraka Desa, Dinas Pendidikan Kepemudaan dan Olahraga, Dinas Kesehatan, Dinas Pengendalian Penduduk, Keluaga Berencana, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak, Dinas Sosial, serta  Camat Temanggung. Dilanjutkan forum tanya jawab oleh peserta yang hadir secara langsung, maupun yang melalui daring. Kegiatan diakhiri dengan penandatanganan berita acara pelaksanaan Forum Perangkat Daerah. (MC.TMG/Pd;Ekp)

Pencarian:

Komentar:

Top