Iklan Layanan Masyarakat

KPPS Manding Temanggung Resmi Dilantik

Senin, 08 Apr 2019 07:56:18 1365

Keterangan Gambar :


Temanggung, Media Center – Pemilihan Umum atau sering disebut dengan istilah Pemilu di tahun 2019 tinggal menghitung hari. Panitia Pemungutan Suara (PPS) Kelurahan Manding Kecamatan Temanggung mengadakan pelantikan bagi 77 orang Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) yang bertempatkan di Balai Desa Kelurahan Manding sebelum mengemban tugas negara yang berlangsung setiap 5 tahun sekali (3/4).
Pelantikan tersebut dihadiri oleh Kepala Kelurahan Manding, Anggota Pengawas Tempat Pemungutan Suara (PTPS), Panitia Pemungutan Suara (PPS) beserta sekretariat, Pejabat Pengelola Keuangan Daerah (PPKD), Perlindungan Masyarakat (Linmas) dan seluruh ketua dan anggota Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) itu sendiri.
Dalam sambutannya, Fitriyanto selaku Ketua PPS menghimbau kepada ketua KPPS agar bisa mengatur dan membimbing anggota untuk melaksanakan tugas dengan baik dimulai dari awal setelah pelantikan yaitu bimbingan teknis untuk persiapan penyelenggaraan sampai dengan terselenggaranya Pemilu 2019 yang akan dilaksanakan pada 17 april 2019 mendatang. PPS mengundang  PTPS, PPKD dan Linmas supaya dalam Pemilu mendatang ada sinkronisasi antar KPPS dan PTPS. Hal tersebut dimaksudkan supaya KPPS dapat mengetahui tugas pokok PTPS dan PTPS dapat mengawasi jalannya pemilu di TPS masing-masing.
“Kita ini sama-sama menjadi penyelenggara dan mempunyai tujuan yang sama, yaitu ingin mensukseskan Pemilu tahun 2019 di Kelurahan Manding ini”, harap Fitriyanto.
Bagi anggota Linmas akan dibagi rata ke 11 Tempat Pemungutan Suara (TPS) dan dimohon bantuannya untuk membantu tugas KPPS dalam keamanan di lokasi TPS masing-masing.
 “Laksanakan tugas yang diberikan dengan penuh rasa tanggungjawab, junjung tinggi kejujuran serta selalu koordinasi demi kelancaran pelaksanaan kegiatan Pemilu 2019. Jaga kekompakan dan jaga persatuan untuk wilayah Kelurahan Manding”, Tambah Fitriyanto saat membacakan pesan dari Sukoco selaku Babinsa Kelurahan Manding yang saat itu kebetulan tidak bisa hadir. (MC TMG/Penulis,foto : Cahya Editor:Ekape)

Pencarian:

Komentar:

Top