Iklan Layanan Masyarakat

Entry Meeting Tim Pemeriksa Interim BPK, Pemkab Harapkan Opini WTP Lagi

Senin, 30 Jan 2023 15:09:39 589

Keterangan Gambar : Entry Meeting Tim Pemeriksa Interim BPK, Pemkab Harapkan Opini WTP Lagi


Temanggung, MediaCenter - Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Perwakilan Provinsi Jawa Tengah kembali menugaskan tim dalam rangka pemeriksaan interim atas Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) Tahun 2022. Tim pemeriksa interim disambut langsung oleh Bupati HM Al Khadziq beserta jajarannya di Ruang Gajah, Komplek Kantor Bupati Temanggung, Senin (30/1/2023) siang.

Tim pemeriksa yang terdiri atas lima orang personel tersebut akan melaksanakan tugasnya di Kabupaten Temanggung selama satu bulan lebih tiga hari. Tim pemeriksa interim LKPD tersebut akan mengakhiri tugasnya di Kabupaten Temanggung pada tanggal 3 Maret 2023.

Bupati Al Khadziq menyambut baik kedatangan tim pemeriksa interim LKPD Tahun 2022 dari BPK Perwakilan Provinsi Jawa Tengah. Bupati berharap, semoga dalam melaksanakan pemeriksaan di Temanggung senantiasa diberikan kelancaran. Dalam menjalankan program dan kegiatan anggaran di wilayah Kabupaten Temanggung, Bupati menjalankan dengan penuh kehati-hatian.

“Saya mengucapkan selamat datang di Kabupaten Temanggung dan terima kasih atas perhatian dan kehadiran bapak, ibu sekalian untuk melaksanakan tugas pemeriksaan di Kabupaten Temanggung. Semoga selama pemeriksaan bisa berjalan dengan lancar, tanpa hambatan sama sekali. Saya harap teman-teman di Pemkab Temanggung bisa memberikan kemudahan data,” tutur Bupati.

Selama menjabat sebagai Bupati Temanggung, HM Al Khadziq menuturkan telah berhasil mempertahankan opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari BPK dalam waktu 4 tahun berturut-turut. Harapannya, diakhir masa jabatannya mampu mencapai target WTP dalam pelaporan keuangan penyelenggaraan program dan kegiatan di wilayah Pemerintah Kabupaten Temanggung. 

“Tahun ini pun harapannya bisa WTP lagi, dan dengan penuh kehati-hatian kami dalam memimpin program kegiatan anggaran. Tetapi apapun nanti tim yang akan melihat, yang akan memeriksa, dan memberikan opininya,” tandasnya.

Turut hadir dalam acara entry meeting pemeriksaan interim LKPD Tahun 2022, Sekretaris Daerah, Hary Agung Prabowo beserta Asisten I Setda, Gotri Wijianto Wuriatmojo, Asisten II Setda, Ripto Susilo, Asisten III Setda, Kristi Widodo, Inspektur Inspektorat, Eko Suprapto, Kepala BPKPAD, Tri Winarno, beserta Irban I I.G.A Gangga Sari dan Irbansus, Dwi Arief Setiawan. (MC.TMG/nin;ekp;ysf)

Pencarian:

Komentar:

Top