Iklan Layanan Masyarakat

DKPPP Perketat Pengawasan Kesehatan Hewan Kurban

Rabu, 14 Jun 2023 10:41:43 195

Keterangan Gambar : DKPPP Perketat Pengawasan Kesehatan Hewan Kurban


Temanggung, Media Center- Dinas Ketahanan Pangan, Pertanian dan Perikanan (DKPPP) Kabupaten Temanggung, Jawa Tengah memperketat pengawasan hewan kurban. 

Selain untuk menjamin kesehatan hewan dan layak untuk menjadi kurban, kegiatan ini untuk mencegah penyebaran Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) dan Lumpy Skin Disease (LSD).

Seperti yang terjadi di Pasar Ternak Terpadu Temanggung, tepatnya di Desa Badran, Kecamatan Kranggan, satu persatu kendaraan yang membawa ternak diberhentikan dan diperiksa satu persatu hewan bawaannya oleh petugas kesehatan. 

Kepala UPT Pasar Hewan, Antik Choiriyah mengatakan, menjelang Hari Raya Idul Adha ini pihaknya mensiagakan petugas kesehatan di pasar hewan, baik yang berada di pintu masuk pasar, serta petugas yang berada di dalam pasar. 

Kegiatan ini bertujuan untuk mengetahui sejauh mana hewan-hewan yang akan digunakan untuk kurban nanti dan memastikan hewan dalam kondisi sehat dan layak dikonsumsi. Serta memenuhi syarat sebagai hewan kurban.

"Jadi di UPT Pasar Hewan ini sudah ada petugas-petugas yang bertugas di Pasar Hewan. Jadi hewan-hewan yang masuk ke Pasar Hewan itu kita periksa kesehatannya terlebih dahulu. Dari pemeriksaan sampai saat ini belum ditemui hewan ternak yang dipasarkan terindikasi penyakit berbahaya, Alhamdulillah sehat semua," katanya. 

Selain pengetatan pemeriksaan kesehatan hewan kurban, DKPPP Temanggung juga mendirikan tempat isolasi khusus untuk mengantisipasi, jika ditemui hewan terindikasi penyakit menular, seperti penyakit PMK dan LSD. 

Di lokasi penjualan ratusan ekor kambing atau domba ini diperiksa kesehatannya satu persatu. Pemeriksaannya sendiri meliputi pemeriksaan mata, mulut dan kondisi tubuh hewan.

Meski belum terdapat hewan ternak yang terinfeksi penyakit berbahaya, namun DKPP Temanggung juga terus meningkatkan kewaspadaan. 

"Kalau biasanya menyerang pada domba itu belek'en (mata merah), Orf atau juga ada Penyakit Mulut dan Kuku," tambahnya. 

Menjelang Hari Raya Idul Adha ini, Pasar Hewan Kranggan mulai terjadi lonjakan aktifitas dibanding hari-hari biasanya.

"Selain memperketat di Pasar-Pasar Hewan, DKPPP Temanggung juga akan memperketat lalu lintas hewan ternak dengan memeriksa seluruh hewan yang akan masuk ke Temanggung dari luar daerah," pungkasnya. (MC.TMG/fir;ekp)

Pencarian:

Komentar:

Top