Iklan Layanan Masyarakat

82 Peserta Ikuti Lomba Tembang Kenangan Piala Bupati 2023

Senin, 25 Des 2023 12:18:06 308

Keterangan Gambar : 82 Peserta Ikuti Lomba Tembang Kenangan Piala Bupati 2023


Temanggung, MediaCenter - Sejumlah 82 peserta mengikuti Lomba Tembang Kenangan yang memperebutkan Piala Bupati Tahun 2023 pada Sabtu (23/12/2023) di Pendopo Pengayoman Temanggung. 

Lomba Tembang Kenangan dilaksanakan oleh Komunitas Penyanyi Temanggung (KPT) dalam rangka memperingati Hari Ibu ke-95. 

Pj. Bupati Temanggung hadir bersama Pj. Ketua TP PKK Temanggung, Indira Prasmini Agung Prabowo dan Ketua DPRD Yunianto. 

Pj. Bupati mengapresiasi dan mendukung kegiatan Lomba Tembang Kenangan yang diselenggarakan oleh KPT, karena bisa membawa kebahagiaan dan menjadi ajang silaturahmi. 

"Dapat kita ketahui bersama, bahwa Lomba Tembang Kenangan ini ternyata sebagian besar pesertanya adalah ibu-ibu. Ini menandakan, bahwa ibu-ibu ini masih berdaya. Jadi ini yang pertama kali diselenggarakan oleh Komunitas Penyanyi Temanggung, saya apresiasi dan semoga tahun depan juga akan diselenggarakan setiap tahun, sehingga piala ini bisa bergilir setiap tahun," tutur Pj. Bupati Hary Agung Prabowo. 

Ditambahkan oleh Ketua DPRD Temanggung, harapan dan poin penting yang dapat diambil dalam kegiatan ini adalah nostalgia agar terus merasa bahagia. 

"Harapan kami untuk Lomba Tembang Kenangan ini bisa di tiap tahun, namun demikian kami juga perlu melihat dan mengikuti program kerja asosiasi para penyanyi di Kabupaten Temanggung. Yang terpenting dalam acara ini adalah ajang seni dan hiburan dengan bersenandung tembang kenangan, dengan penuh totalitas dan merdunya nada yang dialunkan. Hadiah, tropi, dan uang pembinaan itu hanya bonus. Yang terpenting hari ini kita happy, mengingat masa muda dengan alunan tembang kenangan yang hits kala itu," imbuh Yunianto. 

Selanjutnya, Ketua KPT Agus Prasodjo menuturkan harapan kedepan agar Lomba Tembang Kenangan dapat terus dilaksanakan pada tahun-tahun yang akan mendatang, mengingat antusiasme peserta yang sangat luar biasa. 

"Jumlah peserta seluruhnya adalah 82 peserta dan penuh antusiasme oleh ibu-ibu, sesuai dengan tema "Perempuan Berdaya Indonesia Maju". Dari jumlah 82 peserta itu didominasi hampir 60 persen, yakni sejumlah 47 peserta. Adapun usia kami batasi, mulai umur 35 tahun ke atas. Lomba ini memperebutkan Piala dan Tropi Bergilir dari Bapak Pj. Bupati Temanggung, sehingga kedepannya harapan kami setiap tahun ini bisa diadakan Lomba Tembang Kenangan di Kabupaten Temanggung," tandasnya. 

Sebelum membuka Lomba Tembang Kenangan, Pj. Bupati berduet bersama Pj. Ketua TP PKK Kabupaten Temanggung menyanyikan lagu kenangan dengan judul "Jangan Ada Dusta Diantara Kita" yang dipopulerkan oleh Broery dan Dewi Yull. Disusul penampilan Ketua DPRD Yunianto yang membawakan lagu "Titip Rindu Buat Ayah" karya Ebiet G Ade dengan sangat merdu dan memukau para peserta yang hadir. (Nin;Ekp)

Pencarian:

Komentar:

Top