Iklan Layanan Masyarakat

Jelang Ramadhan, Penjual Bunga Ketiban Berkah

Senin, 28 Feb 2022 14:35:57 907

Keterangan Gambar : Sahimin Supriyanto (74) Penjual Bunga.


Temanggung, Media Center - Menjelang datangnya bulan suci Ramadhan menjadi berkah tersendiri bagi para penjual bunga di Kabupaten Temanggung, Jawa Tengah.

Sahimin Supriyanto (74) warga Brojolan Barat, Kelurahan Temanggung I, Kecamatan/Kabupaten Temanggung mengaku selalu mendapat keuntungan besar dengan menjual bunga. Karena pada moment tersebut, banyak masyarakat yang membutuhkan bunga untuk menggelar tradisi sadranan, ataupun berziarah ke makam keluarga, kerabat, leluhur, hingga pepunden secara bersama-sama sebelum menjalankan ibadah di bulan suci Ramadhan.

"Banyak masyarakat yang menggelar sadranan, maka dari itu jumlah pembeli juga semakin meningkat, mereka bersama-sama nyekar (ziarah) di pemakaman, bersama keluarga besar atau masyarakat di masing-masing desanya," katanya, Senin (28/2/2022).

Sahimin menyebutkan, di hari biasa hanya bisa menjual 4 kilogram bunga mawar merah dan putih yang dibanderol dengan harga Rp 50.000 sampai Rp 60.000 per kilogram. Namun, saat menjelang bulan Ramadhan, omzet penjualannya melonjak hingga 10 kilogram per hari dengan harga yang juga naik menjadi Rp 70.000 per kilogram.

"Karena permintaan banyak, harganya pun juga naik, dulu harga bunga mawar merah dan putih itu Rp 50.000 hingga Rp 60.000, sekarang naik sepuluh ribu, menjadi Rp 70.000 per kilo," imbuhnya.

Hal senada juga diungkapkan, Dwi Astari Ningsih (71), tak hanya bunga mawar merah dan putih saja, bunga jenis lainnya juga laris manis di pasaran, mulai dari bunga krisan, ceplok piring, matahari, dan lainnya dengan kisaran harga Rp 20.000 sampai Rp 25.000 per ikatnya.

Pembeli biasa memborong bunga beragam jenis itu untuk keperluan pembuatan karangan bunga dan dekor pernikahan.

"Bunga-bunga ini datang setiap harinya dari wilayah Bandungan, Kabupaten Semarang, jadi kondisinya selalu segar dan dijamin keasliannya, karena saya berdagang bunga sudah puluhan tahun, sebelum berjualan di dekat tempat tinggal saya ini, saya berjualan di Pasar Kliwon Rejo Amertani Temanggung," pungkasnya. (MC.TMG/fr;ekp)

Pencarian:

Komentar:

Top