Iklan Layanan Masyarakat

Gelar Rakor Administrasi Kependudukan, Ini Instruksi Pj. Bupati Temanggung

Kamis, 28 Mar 2024 13:49:23 93

Keterangan Gambar : Gelar Rakor Administrasi Kependudukan, Ini Instruksi Pj. Bupati Temanggung


Temanggung, MediaCenter –  Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dindukcapil) Kabupaten Temanggung menggelar Rapat Koordinasi Administrasi Kependudukan dengan mengusung tema “Sukses Pemilukada 2024 dan Mewujudkan Layanan Administrasi Kependudukan yang Berintegritas,” bertempat di Graha Bhumi Phala, Komplek Lingkungan Setda Temanggung, Kamis (28/3/2024).

Berkaitan dengan Pemilukada yang akan dilaksanakan mendatang, Pj. Bupati Hary Agung Prabowo menyampaikan, agar seluruh komponen mulai mempersiapkan diri.

“Oleh karena itu, mari sekali lagi kita menyongsong hajatan besar ini, rapatkan barisan. Bekerjasama dan berkolaborasi dalam mensukseskan Pemilukada tahun 2024,” kata Pj. Bupati. 

Menurut laporan, Kabupaten Temanggung memiliki angka tingkat partisipasi Pileg dan Pilpres 2024 cukup tinggi, yaitu 89,57%. Oleh karenanya, Pj. Bupati ingin juga mensukseskan Pemilukada 2024 mendatang.
 
“Pemerintah dan pemerintah daerah memiliki tugas untuk memberikan bantuan dan fasilitasi untuk kelancaran penyelenggaraan Pemilu sebagai upaya mencapai Pemilu yang demokratis,” imbuh Pj. Bupati.   

Pj. Bupati mengingatkan, pentingnya dokumen kependudukan sebagai salah satu instrumen penting dalam Pemilukada. Selain itu, ada beberapa hal yang menjadi instruksi Pj. Bupati kepada Dindukcapil, yaitu memastikan penduduk melaporkan setiap peristiwa kependudukan, membuat program kegiatan/inovasi layanan untuk memudahkan penduduk dalam memperoleh dokumen kependudukan.

Kemudian memastikan, bahwa program fasilitasi dan inovasi yang telah diluncurkan, dapat menjawab kebutuhan masyarakat, serta menggandeng instansi perangkat daerah dalam mewujudkan pelayanan adminduk yang lebih mudah, cepat,  dan gratis. (Adi;RTFM;Ekp)

Pencarian:

Komentar:

Top