Iklan Layanan Masyarakat

Bagi Takjil Cara Mendidik Anak Untuk Berbagi

Rabu, 27 Apr 2022 11:21:01 1860

Keterangan Gambar : Puluhan anak dari Tempat Penitipan Anak (TPA/ Kelompok Bermain (KB)/ Taman Kanak-kanak (TK) Negeri Pembina Kabupaten Temanggung, Jawa Tengah menyerbu beberapa Pos Pengamanan Lebaran


Temanggung, Media Center - Puluhan anak dari Tempat Penitipan Anak (TPA/ Kelompok Bermain (KB)/ Taman Kanak-kanak (TK) Negeri Pembina Kabupaten Temanggung, Jawa Tengah menyerbu beberapa Pos Pengamanan Lebaran 2022, Selasa (26/4/2022). 

Mereka menyerbu pospam sambil membawa bingkisan takjil. Tangan-tangan kecilnya, dituntun para guru dan orang tua terlihat sangat antusias membagikan takjil pada para petugas.

Kepala Sekolah TPA/KB/TK Negeri Pembina Temanggung, Orbiyanti, mengatakan pembagian takjil gratis tersebut merupakan upaya melatih anak didiknya untuk berbagai terhadap sesama di Bulan Suci Ramadhan. Namun kali ini, takjil gratis itu diberikan khusus kepada para petugas yang berjaga di pospam agar bersemangat menjalankan tugasnya.

"Kegiatan berbagi takjil ini, tadi yang pertama dibagikan di tempat pos pengamanan lebaran, di situ anak-anak TPA/KB/TK Negeri Pembina Kecamtaan Temanggung memberikan semangat untuk para petugas di sana, dari Polres, Dishub dan Satpol agar semangat menjalankan tugasnya," katanya.

IPDA Eko Nugroho, salah seorang petugas Pos Pengamanan Lebaran mengapresiasi upaya sekolah mendidik siswanya. Karena selain berbagi, kegiatan tersebut juga mengajarkan anak berkomunikasi dan beradaptasi dengan orang yang baru ditemui.

"Kita dari anggota Polres Temanggung di Pospam 2 mengucapkan terima kasih atas partisipasi dari anak-anak, walaupun masih TK mereka dididik dari awal untuk membantu sesama," katanya.

Dalam kegiatan pembagian takjil gratis tersebut, pihak sekolah menyediakan 550 takjil. Selain dibagikan di Pospam Lebaran 2022, pembagian takjil juga diberikan kepada para pengguna jalan di seputaran perempatan Alun-alun Temanggung. (MC.TMG/fr;ekp)

Pencarian:

Komentar:

Top