Ket [Foto]: Antisipasi Pengedaran Obat Tanpa Ijin, Pemdes se-Gemawang Lakukan MoU dengan Pihak Puskesmas
Antisipasi Pengedaran Obat Tanpa Ijin, Pemdes se-Gemawang Lakukan MoU dengan Pihak Puskesmas
Temanggung, Media Center – Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas) Kecamatan Gemawang Temanggung melakukan penandatanganan Memorandum Of Understanding (MoU) dengan pemerintah desa se-Kecamatan Gemawang terkait dengan penanggulangan pengedaran obat tanpa ijin.
Hal ini merupakan tindak lanjut dari Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Temanggung usai melakukan sidak penjualan obat tanpa ijin di Pasar Gemawang beberapa waktu lalu. Dalam sidak yang dilakukan tersebut terdapat berbagai temuan obat tanpa ijin yang dijual oleh pedagang jamu. “Ini adalah sebagai perluasan dari hasil sidak kemarin, jadi temuan – temuan sudah kami laporkan kemudian kami lebih bekerjasama dari desa untuk sama – sama kita menjadi penjaga, terutama penjaga di wilayah kami, baik dalam pasar ataupun di dalam sekolah ataupun dari seluruh bagian dari elemen masyarakat”. Jelas Emisih Kurniati selaku Kepala Puskesmas Gemawang Temanggung.
Terkait hal tersebut, untuk mengantisipasi pengedaran obat tanpa ijin, Pemerintah Desa se-Gemawang melakukan kerjasama dengan pihak Puskesmas dengan penandatanganan MoU di Pasar Gemawang, Jum’at (12/1). Emisih juga menambahkan dengan adanya kerjasama dari berbagai pihak untuk kebaikan masyarakat hasilnya akan lebih baik. “Masyarakatnya sehat dan terhindar dari peredaran obat – obat terlarang yang seharusnya tidak beredar tanpa ijin, kami merasa tingkat kesehatan lebih terangkat dengan adanya kerjasama lintas sectoral dari kerjasanma dari camat dan juga kepala desa,” tambahnya.
Kepala Desa Gemawang Subari menyampaikan MoU tersebut sebagai upaya menanggulangi adanya peredaran obat yang tanpa ijin yang banyak ditemui diwilayahnya. Selanjutnya untuk pengawasan kedepannya akan dilakukan secara rutin dan komprehensif bersama dengan pihak – pihak tersebut. (MC TMG/ Penulis : Ria / Foto : Afif / Editor : Ekape)
Tuliskan Komentar anda dari account Facebook