Panitia Pengawas Pemilu Kecamatan Kabupaten Temanggung Resmi Dilantik
Ket [Foto]: Panitia Pengawas Pemilu Kecamatan Kabupaten Temanggung Resmi Dilantik

Panitia Pengawas Pemilu Kecamatan Kabupaten Temanggung Resmi Dilantik

Temanggung, MediaCenter - Bupati Temanggung, HM Al Khadziq bersama Ketua DPRD Temanggung Yunianto menghadiri pelantikan dan pembekalan Panitia Pengawas Pemilu Kecamatan (PPPK) se-Kabupaten Temanggung untuk Pemilu serentak tahun 2024, di Hotel Aliyana, Jumat (28/10/2022)

Turut menghadiri pelantikan dan pembekalan PPPK yaitu Forkopimda, Ketua Bawaslu Erwin Nurachmi beserta jajarannya, Ketua KPU Muhammad Yusuf, dan 60 orang PPPK terdiri dari 48 laki-laki dan 12 perempuan.

Bupati dalam sambutannya, menyampaikan hendaknya momentum ini sebagai suntikan semangat dalam penyelenggaraan Pemilu tahun 2024.

"Semoga dalam melaksanakan amanah sebagai penyelenggara Pemilu dapat bekerja dengan lancar di tingkat kecamatan, dan dapat menghasilkan Pemilu lebih baik lagi," ungkapnya.

Pada kesempatan yang sama, Yunianto mengucapkan selamat kepada PPPK yang baru dilantik dan diambil sumpahnya. Ia berharap kepada para PPPK dapat melaksanakan tugas pokok fungsinya dengan baik sesuai peraturan perundang-undangan.

"Bersama bersinergi dengan semua elemen pemerintah dan masyarakat bisa kolaborasi menciptakan Pemilu yang aman damai sesuai harapan masyarakat Kabupaten Temanggung," katanya.

Di sela-sela akhir acara, Erwin Nurachmi menjelaskan bahwa PPPK yang baru dilantik ini untuk keterwakilan perempuannya, meningkat dari 9 orang di Pemilu sebelumnya.

"Untuk Pemilu 2024 terpilih dan dilantik 12 orang perempuan. Dan uniknya untuk Kecamatan Bejen ada dua perempuan dan satu laki-laki sebagai pengawas Pemilu kecamatan," tandasnya.
(MC.TMG/sty;ekp;ysf)

Panitia Pengawas Pemilu Kecamatan Kabupaten Temanggung Resmi Dilantik
Tuliskan Komentar anda dari account Facebook