Ket [Foto]: Polres Temanggung Adakan Gelar Pasukan Pengamanan Pilkades Serentak 2022
Polres Temanggung Adakan Gelar Pasukan Pengamanan Pilkades Serentak 2022
Temanggung, MediaCenter - Wakil Bupati Temanggung, Heri Ibnu Wibowo memimpin Apel Gelar Pasukan Pengamanan Pilkades Serentak 2022 bertempat di Mapolres Temanggung, Rabu (29/6/2022).
Hadir dalam acara tersebut, Kapolres Kabupaten Temanggung AKBP Agus Puryadi, serta perwakilan Kodim 0706 Kabupaten Temanggung.
Kegiatan apel ini, tidak hanya melibatkan personel dari Polres Temanggung, tetapi juga bekerjasama dengan Kodim 0706 Temanggung dan Satuan Polisi Pamong Praja Kabupaten Temanggung.
Dalam arahannya Wabup menyampaikan, bahwa kegiatan pengamanan Pilkades haruslah mengutamakan pelayanan, perlindungan, dan pengayoman terhadap masyarakat.
Wabup juga menyampaikan empat instruksi utama kepada para personil gabungan yang nantinya akan melaksanakan tugas.
“Pertama berikan perlindungan, pengayoman, dan pengayoman kepada masyarakat, kedua junjung tinggi kejujuran dan keadilan, serta tidak berpihak kepada salah satu calon kepala desa, ketiga hindari melakukan tindakan yang tidak terpuji yang dapat mencoreng nama baik pribadi maupun instansi pemerintah, keempat jaga kondisi kesehatan, sehingga dapat melaksanakan tugas hingga selesai tanpa hambatan,” tegasnya.
Sementara itu, Kapolres menyampaikan kepada para anggotanya agar menjaga Pilkades yang merupakan salah satu bentuk pesta demokrasi rakyat.
“Kita jaga pesta demokrasi ini, jangan sampai menjadi duka demokrasi, tugas rekan-rekan semua adalah dalam rangka menjaga itu. Warga bukanlah musuh kita, warga adalah yang harus kita amankan,” tandas Kapolres. (MC.TMG/adi;ekp)
Tuliskan Komentar anda dari account Facebook