Dinkopdag Adakan Diklat Optimasilisasi Bisnis UKM Lewat Digital Marketing
Ket [Foto]: Wakil Bupati Temanggung, Drs. R. Heri Ibnu Wibowo hadiri Diklat Optimalisasi Bisnis UMKM

Dinkopdag Adakan Diklat Optimasilisasi Bisnis UKM Lewat Digital Marketing

Temanggung, Media Center – Pemkab Temanggung melalui Dinas Koperasi, UKM dan Perdagangan (Dinkopdag) melaksanakan kegiatan Diklat Optimalisasi Bisnis UKM Kabupaten Temanggung melalui Digital Marketing yang terselenggara di Resto Jambu Klutuk Temanggung, Senin (6/6/2022).

Wakil Bupati Temanggung, Heri Ibnu Wibowo hadir sekaligus membuka kegiatan dengan didampingi Kepala Dinkopdag, Entargo Yutri Wardhono, serta diikuti oleh narasumber dan peserta kegiatan tersebut.

Entargo menjelaskan, peningkatan kapasitas bagi pelaku UKM di Kabupaten Temanggung diikuti oleh 65 peserta UKM dan dilakukan dua kegiatan, selama tiga dan empat hari, bertujuan untuk menjual hasil produksi secara digital, dengan sebelumnya pelaku UKM hanya fokus pada tahap produksi produk dan masih dijual secara manual.

“Disamping bisa memproduksi juga bisa menjual, karena selama ini mereka hanya bisa memproduksi, tetapi kebingungan untuk menjual, sehingga dengan adanya pelatihan ini harapannya nanti bisa melaksanakan produksi dan penjualan secara online,” tegasnya.

Wabup dalam sambutannya memberikan motivasi, semangat dan pendampingan dalam rangka meningkatkan kapasitas dari UKM di Kabupaten Temanggung, baik dari sektor pemula, mikro, dan menengah ini nantinya akan menjadi bekal dengan kesempatan dan peluang di era digitalisasi yang terus berkembang saat ini, agar terus dapat diikuti oleh para pelaku UKM Kabupaten Temanggung guna meningkatkan penghasilannya. 

“Kita butuh semangat mereka, kita butuh keuletan mereka dalam rangka untuk menambah atau meningkatkan penghasilan bagi mereka semua. Kesempatan, peluang juga sangat besar sekali dengan berkembangnya era digitalisasi. Harapan mereka tidak hanya menjual secara manual saja, tapi secara online. InsyaAllah ke depan akan lebih baik, kita juga akan butuh jaringan-jaringan yang di bentuk diantara mereka,” katanya.

Wabup berharap, pelaku UKM setelah mengikuti kegiatan tersebut dapat memicu popularitas produk-produk UKM Temanggung dengan diimbangi produksi produk-produk yang berkualitas guna memajukan dan meningkatkan usaha mereka.

“Kita bantu juga nanti web nya Kabupaten Temanggung, kemudian dari hasil mereka yang lebih terkenal ini mereka juga bisa menjual produk-produk. Dan produknya tidak hanya produk asal-asalan, tapi juga produk yang berkualitas. Produk yang bisa mendapatkan apresiasi dari masyarakat dan nantinya juga akan memajukan usaha-usaha mereka,” harapnya.

Selanjutnya, tenaga pengajar yang berpengalaman dan memiliki dasar dalam memberikan pendampingan, motivasi, dan inspirasi sengaja dihadirkan dalam kegiatan tersebut. Untuk itu Wabup berpesan kepada seluruh peserta kegiatan untuk mengikuti dengan penuh keseriusan.

“Kita juga meminta ada tenaga pengajar juga dari lembaga BLA, yang sudah mempunyai pengalaman bagaimana memberikan pendampingan, motivasi bagi para pelaku-pelaku usaha ini,” tandasnya. (MC.TMG/wll;adi;ekp)

Wakil Bupati Temanggung, Drs. R. Heri Ibnu Wibowo hadiri Diklat Optimalisasi Bisnis UMKM
Tuliskan Komentar anda dari account Facebook