TNI Gelorakan, Cinta Tanah Air adalah Sebagian dari Iman
Ket [Foto]: Siswa-siswi SD Muhammadiyah Temanggung bersama Kodim 0706 Temanggung, melakukan kegiatan yang bertemakan Hubbul Wathon Minal Iman, Cinta Tanah Air adalah Sebagian dari Iman, di Aula SD Muhammadiyah, Mujahidin, Kelurahan Giyanti, Kecamatan/KabupatenTemanggung, Senin (14/3/2022).

TNI Gelorakan, Cinta Tanah Air adalah Sebagian dari Iman

Temanggung, MediaCenter - Diawali menyanyikan lagu Indonesia Raya, siswa-siswi SD Muhammadiyah Temanggung bersama Kodim 0706 Temanggung, melakukan kegiatan yang bertemakan Hubbul Wathon Minal Iman, Cinta Tanah Air adalah Sebagian dari Iman, di Aula SD Muhammadiyah, Mujahidin, Kelurahan Giyanti, Kecamatan/KabupatenTemanggung, Senin (14/3/2022).

Hadir dalam acara ini, Kepala Sekolah SD Muhammadiyah Temanggung Taufan Sugiyanto, jajaran dewan guru, dan siswa kelas 1, 2, dan 3. Dari Kodim 0706 Temanggung diwakili, Pelda Tuwari, Serma Suroyo, Serma Agung Kusworo, dan Serma Reni, dan anggota.

Dalam sambutannya, Taufan Sugiyanto, menyampaikan untuk tetap menjaga protokol kesehatan bagi siswa-siswa SD Muhammadiyah Temanggung, yang mengikuti kegiatan ini. Kegiatan ini merupakan pendidikan karakter, mengenalkan TNI kepada siswa, memotivasi siswa sedini mungkin untuk cinta tanah air, dan bela negara.

"Tentu menjadi tentara itu tidak mudah, tetapi pertama yang kalian lakukan punya cita-cita, betapa mulianya beliau-beliau ini dengan seragamnya yang luar biasa, menunjukan gagah siapnya, mereka ini yang berada di garis depan mempertahankan Indonesia," katanya.

Ditambahkan olehnya, kegiatan ini kedepannya terus berkesinambungan, dan tertata lebih baik. Diungkapkan juga, bahwa iman kita semua belum sempurna, kalau belum mencintai negara dan bangsa Indonesia ini.

"Iman kita tidak sempurna, bila masih memusuhi negara, tidak cinta kepada negara, dimana kalian dilahirkan," tegasnya.

Pelda Tuwari, dalam arahannya mengatakan, pemberian materi-materi bisa diikuti dengan baik oleh siswa, berjalan lancar dan tertib.

"Mudah-mudahan kerja sama ini, bisa menjadi suri tauladan kepada yang lain, dan mohon untuk tetap menjaga protokol kesehatan," katanya.

Serma Suroyo, selaku pemandu kegiatan memberikan motivasi untuk bela negara, menciptakan rasa disiplin, mengajarkan yel-yel penyemangat, memotivasi siswa untuk lebih mengenal tanah air Indonesia.

"Salah satu wujud mencintai negara Indonesia adalah, bisa menyanyikan lagu Indonesia Raya, dan tahu arti bendera sang saka Merah Putih, Indonesia terdiri dari 17.300 pulau, terdiri berbagai macam suku bangsa, kita harus bangga menjadi orang dan bangsa Indonesia," tegasnya.

Ditambahkannya, siswa harus mengenal pahlawan dan tokoh pemersatu bangsa Indonesia, mensyukuri nikmat Allah atas kekayaan alam, dan mencintai bumi Indonesia.

"Sejarahnya saja membanggakan, salah satunya adalah Gajah Mada, Patih Gajah Mada pernah mengucapkan Sumpah Palapa, yang menjadi cikal bakal negara kesatuan Republik Indonesia" imbuhnya, yang pernah bertugas di Pusat Penerbangan Angkatan Darat (Puspenerbad).

Airlangga, murid kelas dua mengajukan pertanyaan kepada Serma Agung Kusworo, sebelum berkesempatan naik kendaraan truk Kodim 0706, keliling kota Temanggung.

"Tentara itu ada berapa angkatan?," tanyanya.

Menurut Serma Agung Kusworo, keberanian bertanya ini, merupakan bukti kedekatan TNI dengan generasi penerus bangsa. 

"Tentara Nasional Indonesia (TNI) mempunyai tiga matra yaitu, Angkatan Darat (AD), Angkatan Laut (AL), dan Angkatan Udara (AU), bersama-sama rakyat kita melindungi negara dan bangsa Indonesia, dari serangan musuh, serta menjaga kedamaian tanah air Indonesia," pungkasnya. (MC.TMG/sty;ekp)

Siswa-siswi SD Muhammadiyah Temanggung bersama Kodim 0706 Temanggung, melakukan kegiatan yang bertemakan Hubbul Wathon Minal Iman, Cinta Tanah Air adalah Sebagian dari Iman, di Aula SD Muhammadiyah, Mujahidin, Kelurahan Giyanti, Kecamatan/KabupatenTemanggung, Senin (14/3/2022).
Tuliskan Komentar anda dari account Facebook