Ket [Foto]: Pembangunan Kompleks Kios Desa Wanutengah Dimulai
Pembangunan Kompleks Kios Desa Wanutengah Dimulai
Temanggung, MediaCenter – Kamis (3/8), Bupati Temanggung Bambang Soekarno melaksanakan peletakan batu pertama dimulainya pembangunan kompleks kios Desa Wanutengah Kecamatan Parakan Kabupaten Temanggung.
Pembangunan ini sejalan dengan visi dan misi Bupati Temanggung yaitu Mewujudkan Peningkatan Kehidupan Masyarakat Perdesaan dan Perkotaan yang Agamis, Berbudaya, dan Sejahtera.
Dalam sambutannya, Kepala Desa Wanutengah, Feri Ngadiono mengemukakan laporan mengenai dana pembangunan kompleks kios Desa Wanutengah yang bersumber dari APBD II Kabupaten Temanggung tahun 2017 sebesar 2,5 Milyar. “Dan ini merupakan dana yang luar biasa bagi desa, karena baru Desa Wanutengah saja yang mendapatkan dana sebesar itu dan dipercaya oleh pemerintah daerah untuk dikerjakan secara swakelola”, ujarnya.
Terdapat total 143 kios yang pembangunannya dilaksanakan oleh tim pengelola kegiatan yang terdiri dari unsur Lembaga Pemberdayaan Masyarakat Desa (LPMD), Badan Permusyawaratan Desa (BPD) dan tokoh masyarakat. Dalam pengerjaan proyek pembangunan tersebut juga didampingi oleh CV. Karya Nusantara dan pengawas dari CV. Baruna Jaya.
“Semoga dalam pembangunan kios Desa Wanutengah ini berjalan lancar sehingga dapat segera dimanfaakan sebagaimana mestinya agar visi dan misi Bupati Temanggung dalam mewujudkan peningkatan kehidupan masyarakat pedesaan dan perkotaan yang agamis, berbudaya, dan sejahtera dapat terwujud” ungkap Feri Ngadiono ketika memberikan sambutannya.
Sedangkan dalam sambutannya, Bupati berharap dengan pembangunan kios ini akan dapat menambah sumber pendapatan bagi warga sekitar agar terwujud masyarakat yang agamis, berbudaya dan sejahtera. (MC TMG/Penulis, Foto: Agung Editor: Ekape)
"
Tuliskan Komentar anda dari account Facebook