Vaksinasi Covid-19 di Polres Temanggung Dapat Doorprize
Ket [Foto]: Warga mengikuti vaksinasi di Polres Temanggung

Vaksinasi Covid-19 di Polres Temanggung Dapat Doorprize

Temanggung, MediaCenter - Kepolisian Resort Temanggung bagi-bagi doorprize bagi warga yang mengikuti vaksinasi Covid-19 di Mapolres tersebut. Doorprize disediakan untuk menambah minat warga mengikuti vaksinasi selain sebagai hiburan.

Seorang panitia vaksinasi, Kompol Henny Widiyanti mengatakan, harga doorprize memang tidak seberapa, tetapi diharapkan dapat meningkatkan antusias warga mengikuti vaksinasi.

"Alhamdulillah, antusiasme warga mengikuti vaksinasi meningkat, doorprize juga sebagai hiburan bagi warga, sehingga tidak jenuh, " kata Henny, Senin (25/10/2021).

Ia mengatakan, Polres Temanggung menggelar vaksinasi dari 23-30 Oktober 2021, dengan vaksin yang digunakan Sinovac. Meski diperuntukkan pada masyarakat umum, namun ada konsentrasi pada remaja, terutama usia sekolah.

Dikatakan syarat dan ketentuan peserta vaksinasi adalah berumur 12 tahun ke atas berdomisili di Temanggung yang dibuktikan FC KTP atau KK. 

"Penyuntikkan vaksinasi di sentra vaksin Polres Temanggung," kata Kompol Henny.

Ia mengatakan, pendaftaran vaksinasi yang digelar Polres dapat melalui Polsek setempat, atau pada dirinya melalui WA 081215456458 atau AKP Yanu WA 081328219977.

Kapolres Temanggung AKBP Burhanuddin mengajak warga di Kabupaten Temanggung untuk mengikuti vaksinasi Covid-19 yang digelar di sejumlah tempat.

Tempat-tempat vaksinasi itu di Puskesmas, klinik, rumah sakit dan balai desa.

"Kami mengajak pada warga untuk ikut vaksinasi, warga dapat mengikuti di tempat yang telah ditetapkan. Syukur-syukur di Polres Temanggung," kata AKBP Burhanuddin.

Kapolres mengatakan, di Polres Temanggung disediakan vaksin sebanyak 12.500 dosis. Babinkamtibmas wajib sosialisasi adanya vaksinasi dan pentingnya penerapan prokes untuk mencegah paparan Covid-19.

Dikatakan Babinkamtibmas dari Polres Temanggung wajib turun ke lapangan guna sosialisasi penerapan protokol kesehatan (prokes) secara ketat sebagai upaya mencegah penularan Covid-19.

"Bhabinkamtibmas juga wajib sosialisasi vaksinasi Covid-19 pada masyarakat, ini untuk mencegah penularan Covid-19 di Temanggung," katanya. 

Seorang warga, Agus mengatakan sangat senang dengan pelayanan vaksinasi Covid-19 di Polres Temanggung.

"Petugasnya ramah, Polwannya cantik-cantik dan dapat doorprize," katanya.

Harapannya agar vaksinasi bisa berjalan lancar dan warga yang menjadi sasaran vaksinasi bisa tervaksin semua. (MC.TMG/ai;ekp)

Warga mengikuti vaksinasi di Polres Temanggung
Tuliskan Komentar anda dari account Facebook