Peringati HUT TNI dan Kesaktian Pancasila dengan Bersih-bersih Monumen Bambang Soegeng
Ket [Foto]: Kodim 0706 Temanggung beserta seluruh elemen masyarakat Kabupaten Temanggung melakukan aksi bersih-bersih di komplek Monumen Mayjend Bambang Soegeng yang berada di Kelurahan Madureso, Kecamatan/Kabupaten Temanggung, Kamis (30/9/2021) pagi.

Peringati HUT TNI dan Kesaktian Pancasila dengan Bersih-bersih Monumen Bambang Soegeng

Temanggung, MediaCenter - Memperingati HUT ke-76 TNI dan Hari Kesaktian Pancasila, Kodim 0706 Temanggung beserta seluruh elemen masyarakat Kabupaten Temanggung melakukan aksi bersih-bersih di komplek Monumen Mayjend Bambang Soegeng yang berada di Kelurahan Madureso, Kecamatan/Kabupaten Temanggung, Kamis (30/9/2021) pagi.

Dandim 0706 Temanggung, Letkol Czi Kurniawan Hartanto, menyampaikan bahwa kegiatan tersebut bertujuan untuk mengenang jasa para pejuang kemerdekaan, khususnya Mayjend Bambang Soegeng, Dandim menambahkan, selain itu juga meningkatkan jiwa patriotisme.

“Kegiatan kali ini melibatkan tidak kurang dari 70 peserta dari berbagai unsur, seperti Kodim, Polres, Dinas terkait, Banser, Kokam, FKPPI, PP, SAR serta Pramuka,” kata Dandim.

“Tahun lalu juga kita laksanakan kegiatan yang sama, tahun ini kita bersihkan kembali,” terangnya.

Dalam kesempatan tersebut, Dandim juga berharap agar kedepannya, monumen Mayjend Bambang Soegeng dapat dirawat dan dibersihkan secara rutin.

”Mungkin bisa ada yang ditugaskan untuk membersihkan, merawat setiap harinya atau mingguan agar lebih bersih dan terawat,” harapnya.

Selain kegiatan bersih-bersih monumen, dalam rangka HUT ke-76 TNI yang jatuh pada Tanggal 5 Oktober 2021, Kodim 0706 Temanggung juga menggelar berbagai acara, diantaranya donor darah, ajangsana dan pemberian tali asih kepada 64 veteran, serta bakti sosial kepada masyarakat. (MC.TMG/dn;ekp)

Kodim 0706 Temanggung beserta seluruh elemen masyarakat Kabupaten Temanggung melakukan aksi bersih-bersih di komplek Monumen Mayjend Bambang Soegeng yang berada di Kelurahan Madureso, Kecamatan/Kabupaten Temanggung, Kamis (30/9/2021) pagi.
Tuliskan Komentar anda dari account Facebook