Ket [Foto]: Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Temanggung, Jawa Tengah menambah kapasitas jumlah tempat tidur perawatan pasien Covid-19.
RSUD Temanggung Tambah Ruang Isolasi
Temanggung, Media Center - Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Temanggung, Jawa Tengah menambah kapasitas jumlah tempat tidur perawatan pasien Covid-19 dengan memanfaatkan ruang perawatan sebagai langkah antisipasi lonjakan pasien Covid-19.
Direktur RSUD Temanggung, Tetty Kurniawati, Jumat (25/6/2021) mengatakan hingga hari ini ruang isolasi sudah terisi sebanyak 76 pasien, dari jumlah kapasitas sebanyak 78 orang. Sehingga saat ini di RSUD masih tersisa dua tempat tidur bagi pasien Covid-19.
"Jumlah pasien Covid di RSUD Temanggung meningkat, sama dengan daerah-daerah lain, ini merupakan lonjakan yang sangat luar biasa. Kalau kami paparkan dari Bulan Januari kita merawat 308 pasien, Bulan Februari sebanyak 126 pasien, Bulan Maret 81 pasien, pada Bulan April sebanyak 75 pasien, ini trennya menurun, tetapi dibulan Mei dan Juni mulai meningkat yakni sebanyak 99 pasien dan 223 pasien," katanya
Tetty menegaskan, jika terjadi lonjakan kembali pihaknya akan mengalihfungsikan ruangan di RSUD sebagai tempat isolasi tambahan.
"Untuk ketersediaan ruang isolasi sejak dua minggu terakhir ini kita terus tingkatkan, kita tambah-tambah terus sampai hari ini, semalam saja kita sudah menambah 15 tempat tidur. Sementara itu, untuk ketersediaan obat-obatan maupun oksigen saat ini masih mencukupi," tegasnya.
Secara keseluruhan, total kasus positif Covid-19 di Kabupaten Temanggung sebanyak 5.370 orang, sebanyak 420 orang masih menjalani isolasi mandiri dan juga dirawat dirumah sakit, 4.717 orang telah sembuh, dan 233 orang meninggal dunia. (MC.TMG/fr;ekp)
Tuliskan Komentar anda dari account Facebook