Ket [Foto]: Ciptakan Lingkungan Sehat
Sinergitas Aparatur dan Masyarakat Untuk Ciptakan Lingkungan Sehat
Temanggung, Media Center – Camat Kandangan beserta perangkat desa yang lain berbondong-bondong mendatangi Dusun Ketuwon Kulon Desa Malebo Kecamatan Kandangan dalam rangka mendampingi dan memonitor warga dalam pembuatan dan perbaikan sanitasi lingkungan desa, Senin (2/9/2019).
Berbicara pentingnya kebersihan lingkungan akan sangat dominan di jaman sekarang terutama untuk menunjang kesehatan masyarakat, khususnya Dusun Ketuwon Kulon, karena dari sanitasi lingkungan, nanti akan berpengaruh, misalnya dibagian saluran pembungan yang kurang bersih. Hal tersebut akan berdampak adanya bibit-bibit penyakit dan pencemaran lingkungan.
Oleh karena itu, Samsul Hadi selaku Camat Kandangan beserta perangkat desa lainnya terus mengkampanyekan untuk bersih-bersih lingkungan, khususnya sanitasi lingkungan. Saluran pembersihan khususnya dari limbah rumah tangga harus dibenarkan dan yang paling utama yaitu tersedianya jamban sehat atau tempat buang air besar yang baik dan sesuai Standar Operasional Prosedur (SOP) yang berlaku.
“Ini yang terus kita pantau dan kami gerakkan. Jadi kedepannya kalau lingkungan ini sudah bersih insyaAllah tingkat kesehatan masyarakat akan semakin meningkat, ini yang paling penting.”, ucap Samsul Hadi.
Tenaga dari kecamatan sudah melakukan pemetaan tingkat kebersihan dan kelayakan hunian di bidang kebersihan lingkungan. Ada suatu desa yang memang sudah baik dari segi sanitasi dan dari sisi lingkungan hunian. Namun di Desa Malebo, khususnya Dusun Ketuwon Kulon memang masih banyak yang perlu ditingkatkan, oleh karena itu kecamatan kandangan dan warganya serentak bersinergi dengan beberapa pihak untuk bisa meningkatkan hal-hal yang masih dirasa kurang.
“Saya kira ini butuh dukungan semua pihak, hari ini kami di sini bersama lintas sektoral, dari Puskesmas, Koramil, Polsek, Kecamatan serta Relawan Bumi Phala kita libatkan untuk bisa mendukung sepenuhnya dalam program kebersihan lingkungan ini.”, imbuh Samsul Hadi dalam wawancaranya.
Program dari kecamatan dan Puskesmas Kandangan sudah dimulai sejak 2 tahun yang lalu dengan stimulant Jamban Sehat Permanen. Akan tetapi untuk tercapainya tujuan dari program tersebut memang harus bertahap dan terus menerus dilakukan pendampingan dan monitoring untuk menangani sanitasi, mulai dari saluran pembuangan limbah rumah tangga, jamban atau kakus, baik komunal maupun pribadi.
“Ini tantangan berat bagi kami, khususnya para punggowo pemerintahan baik ditingkat kabupaten, kecamatan bahkan ditingkat desa untuk terus mengedukasi masyarakat supaya berperilaku hidup sehat. Misal cara membuat saluran rumah tangga yang sehat, kemudian untuk tidak buang air besar sembarangan, meskipun sudah ada WC, tetapi tidak dibuang ke saluran septic tank, maka akan dibuatkan septic tank yang sesuai dengan SOP yang memenuhi standar kesehatan, itu yang paling penting.”, tegas Samsul Hadi. (MC TMG / Penulis, Foto : Cahya Editor:Ekape)
Tuliskan Komentar anda dari account Facebook