Puskomkref Adakan Bimtek Dasar Pemanfaatan Internet Bagi UKM
Ket [Foto]:

Puskomkref Adakan Bimtek Dasar Pemanfaatan Internet Bagi UKM

Temanggung-Mediacenter. Dinas Komunikasi dan Informatika (Dinkominfo) Kabupaten Temanggung dalam rangka mendukung para pelaku Usaha Kecil Menengah (UKM) untuk memajukan usahanya mengadakan Bimbingan Teknis (ZBimtek) selama dua hari yang dilaksanakan pada tanggal 17-18 Juli 2019. Bertempat di Pusat Komunitas Kreatif (Puskomkref) Kabupaten Temanggung.
Selain pelaku UKM, Bimtek tersebut juga diikuti oleh para perangkat desa di Kecamatan Candiroto. Materi yang disampaikan dalam kegiatan tersebut adalah dasar-dasar penggunaan internet dan pelatihan penggunaan software pengolah kata (Microsoft Word) dan angka (Microsoft Excel). Pesertapun antusias dalam menerima materi yang disampaikan oleh Dinkominfo dan Luna Prabowo.
Pada hari pertama bimtek materi yang disampaikan terkait dengan dasar penggunaan komputer. Dilanjutkan dengan pengenalan web browser sebagai aplikasi untuk mengakses sebuah website. 
Dilanjutkan pada hari kedua dengan materi pengenalan softwareMs. Word dan Ms. Excel. Untuk memperdalam materi, peserta diberikan contoh untuk membuat surat dan cara melakukan mailmerge. Selain itu peserta Bimtek juga di berikan soal perhitungan menggunakan rumus di Ms. Excel.
Sesuai dengan pernyataan Kasi Pemberdayaan Komunikasi dan Informasi Publik Kokok Adhi Wiratmoko. Kegiatan bimtek yang dihadiri oleh pelaku UKM dan perangkat desa tersebut harapannya akan meningkatkan pengetahuan SDM yang ada. baik pelaku UKM yang dapat memanfaatkan teknologi yang ada untuk meningkatkan usahanya. Ataupun para perangkat desa yang dapat meningkatkan pelayanan di desa kepada masyarakat. Hal ini dapat diwujudkan apabila teknologi yang ada dimanfaatkan secara maksimal. Salah satu caranya dapat melalui bimtek yang dilakukan oleh Dinkominfo.
Puskomkref Temanggung tidak hanya akan mengadakan pelatihan berkaitan dengan internet ataupun pengenalan software tulis menulis, tetapi pelatihan lain yang berhubungan dengan Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK). Antara lain berupa pembuatan blog, website, video promosi yang menunjang kebutuhan masyarakat salah satunya pelaku UKM.(MC TMG, Penulis: Wowo, Foto:Kiky; Editor:Ekape)

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook