Projek P5 SDN 1 Jampiroso Angkat Tema Gaya Hidup Berkelanjutan
Ket [Foto]:

Projek P5 SDN 1 Jampiroso Angkat Tema Gaya Hidup Berkelanjutan

Temanggung, Media Center - Dinas Pendidikan, Kepemudaan dan Olahraga (Dindikpora) melalui SD Negeri 1 Jampiroso menggelar Pagelaran Seni dan Panen Karya yang dikemas dalam Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) yang berlangsung di Lapangan SDN 1 Jampiroso, Temanggung, Sabtu (23/11/2024).

Mengangkat tema: Gaya Hidup Berkelanjutan Generasi Sehat Menuju Indonesia Hebat, bertujuan untuk memberikan pengalaman bagi siswa-siswi SDN 1 Jampiroso, bahwa yang dilakukan saat ini, akan dipetik hasilnya di kemudian hari.

Kepala SDN 1 Jampiroso, Titik Inayati menyampaikan, bahwa kegiatan P5 ini bukti nyata partisipasi dan dedikasi dalam mengamalkan nilai-nilai Pancasila melalui berbagai projek yang bermanfaat bagi lingkungan, masyarakat, serta siswa.

"Saya merasa bangga dan terharu atas antusias para guru dan walimurid yang hadir. Karya yang dihasilkan tidak hanya berorientasi pada bidang akademik, tetapi juga mencerminkan nilai-nilai yang terkandung dalam Pancasila," katanya.

Ia melanjutkan, bahwa nilai-nilai yang terkandung dalam Pancasila diantaranya gorong royong, kreatifitas dan rasa tanggung jawab.

"Karya-karya ini merupakan kolaborasi yang luar biasa, perlu apresiasi, bapak, ibu guru juga memberikan pelatihan kesenian, serta memfasilitasi apa yang menjadi pilar projek P5 ini," lanjutnya.

Ia berharap, anak didiknya semakin tangguh, menjadi generasi yang tidak hanya cerdas, tetapi juga memiliki jiwa sosial, kreatif, dan berbudi luhur.

"Terimakasih kepada pihak yang terlibat dan menjadi salah satu bagian terselenggaranya kegiatan P5 ini. Mari kita lanjutkan semangat kolaborasi, kerja keras ini untuk mencapai tujuan pendidikan yang lebih baik lagi," pungkasnya. (Tfa;Ekp)

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook