Ket [Foto]: Pemkab Temanggung Terima 14.000 Bibit Pohon Buah dari Program CSR Sabuk Gunung PT. KAI
Pemkab Temanggung Terima 14.000 Bibit Pohon Buah dari Program CSR Sabuk Gunung PT. KAI
Temanggung, MediaCenter - Pj. Bupati Temanggung Hary Agung Prabowo menerima kunjungan sekaligus menerima bantuan 14.000 bibit pohon buah dari PT. KAI DAOP 6 Yogyakarta melalui program Sabuk Gunung. Penyerahan bibit pohon secara simbolis berlangsung pada Selasa (14/11/2023) siang bertempat di Ruang Gajah Pendopo Jenar Komplek Kantor Bupati Temanggung.
Hadir secara pribadi, Vice President of CSR Kantor Pusat PT. KAI Tatang Kusdiman, Executive Vice President PT. KAI DAOP 6 Yogyakarta Bambang Respationo, Deputy Vice President PT. KAI DAOP 6 Yogyakarta beserta para manajer.
Tatang Kusdiman selaku Vice President of CSR Kantor Pusat PT. KAI menyampaikan, bahwa Program Sabuk Gunung Temanggung merupakan gerakan penghijauan yang dilatarbelakangi oleh peningkatan lahan kritis yang akan mempengaruhi kesuburan tanah, ancaman bahaya degradasi lahan, serta ancaman ketersediaan air.
Tercatat sudah 3 kali PT. KAI memberikan bantuan bibit pohon dalam program CSR Sabuk Gunung ke Pemerintah Kabupaten Temanggung, yakni dimulai dari tahun 2021.
Pada tahun 2023 ini, PT. KAI menyalurkan bantuan sejumlah 14.000 bibit tanaman buah-buahan seperti alpukat, jambu monyet, jambu air dan jambu kristal sebagai upaya untuk mengantisipasi serbuan monyet ekor panjang di permukiman warga.
"Sabuk Gunung ini bertujuan untuk penghijauan dengan menanam bibit tanaman konservasi seperti pohon beringin, pohon bambu, dan pohon aren itu dulu di tahun pertama sebanyak 18.000 bibit tanaman konservasi. Tahun 2023 ini PT. KAI akan menyalurkan bibit tanaman buah-buahan. Semoga kerjasama ini akan terus berkelanjutan ke tahun selanjutnya untuk konservasi tanah dan air yang akan memberikan manfaat bagi perbaikan alam dan juga masyarakat," harap Tatang Kusdiman.
Pj. Bupati Hary Agung berterima kasih dan mengapresiasi PT. KAI atas Program CSR Sabuk Gunung dan telah mempercayakan Pemerintah Kabupaten Temanggung selama tiga tahun terakhir ini. Pj. Bupati berharap, kedepan sinergi antara Pemkab dan PT. KAI akan terus terjalin untuk dapat dimanfaatkan oleh masyarakat.
"PT. KAI luar biasa selama tiga tahun berturut-turut memberikan CSR kepada Pemerintah Kabupaten Temanggung. Kita juga melakukan upaya reboisasi menanam kembali tanaman-tanaman hijau supaya nanti kedepan bisa bermanfaat bagi anak cucu kita. Kalau di hulu saja sudah kritis, apalagi di hilir. Sekali lagi terima kasih kepada keluarga besar PT. KAI yang sudah luar biasa menghadirkan sebegitu banyaknya teman-teman semua. Saya sangat mengapresiasi dan semoga kita selalu bisa bersinergi kedepan untuk kemaslahatan umat," ungkapnya.
Acara ditutup dengan penyerahan bantuan bibit tanaman buah-buahan secara simbolis dan juga tukar cinderamata miniatur lokomotif dari PT. KAI dan cinderamata miniatur jaran kepang dari Pemerintah Kabupaten Temanggung. (MC.TMG/nin;wll;ekp)
Tuliskan Komentar anda dari account Facebook