Ket [Foto]: Perpustakaan Daerah (Perpusda) Kabupaten Temanggung mendapat kunjungan dari anak-anak Kelompok Bermain (Play Group/PG) Shekinah
Tumbuhkan Minat Baca Sejak Usia Dini, PG Shekinah Kunjungi Perpusda
Temanggung, MediaCenter - Perpustakaan Daerah (Perpusda) Kabupaten Temanggung mendapat kunjungan dari anak-anak Kelompok Bermain (Play Group/PG) Shekinah, Tour the Library, Gedung Perpustakaan Daerah, Kelurahan Kowangan, Kecamatan/Kabupaten Temanggung, Kamis (19/5/2022).
Kegiatan ini merupakan acara rutin dari sebelum pandemi Covid-19, yang saat ada kebijakan pemerintah terkait pembatasan kegiatan masyarakat, kegiatan ini sementara di tunda, dan dimulai lagi setelah pemerintah memberikan kelonggaran kegiatan masyarakat.
Kezia (41) pengajar dan wali kelas Kelompok Bermain Kecil (Pra Play Group/PPG) mengemukakan, bahwa anak-anak ini berjumlah 30 orang, terdiri 14 putra dan 16 putri, dari dua kelas, kelas PPG 11 anak, dan PG 19 anak.
"Umurnya bervariasi, antara 2 tahun sampai 5 tahun, kegiatan ini untuk mengenalkan literasi kepada anak, khususnya gambar-gambar di buku-buku, walaupun belum bisa membaca, namun ini membantu mereka untuk belajar mengenal warna dan buku," katanya.
Yoda (41) wali kelas PG menyampaikan, dalam Tour the Library didampingi 4 orang guru, anak-anak diajak untuk mengenal mainan pembelajaran dan mempunyai minat baca.
"Minat baca anak harus dipupuk dari usia dini,
anak-anak ini jam 10.00 WIB sudah pulang ke rumah masing-masing, harapannya di rumah dibimbing orang tuanya, bisa lebih dikenalkan buku anak dan permainan yang merangsang minat baca mereka," ungkapnya.
Wahyu (32) petugas Perpusda menyampaikan, koleksi ruang anak di Perpusda masih sangat kurang. Alat pembelajaran dan buku-buku anak juga belum lengkap.
"Harapan kami, koleksi buku baca anak, terutama anak di bawah umur lima tahun bisa ditambah koleksinya. Alat permainan anak-anak juga ditambah, sehingga perpustakaan ini akan lebih banyak anak-anak yang berkunjung, tidak hanya melalui sekolah, namun orang tua juga bisa mengajak mereka untuk bermain di perpustakaan," jelasnya.
Lillo (4) siswa PG berceloteh, besok akan ke perpustakaan mengajak kakaknya.
"Aku akan ngajak kakak, ke sini," katanya.
Tifa (33) pustakawan Perpusda menyampaikan, bila ada sekolah yang berkeinginan melakukan kunjungan ke Perpusda harus bersurat dahulu.
"Kalau dahulu saat pandemi Covid-19 kita batasi 20 orang, sekarang ada kelonggaran dari pemerintah, sehingga harapan kami, semakin banyak kunjungan ke Perpusda, artinya minat baca di kalangan masyarakat Temanggung, khususnya anak-anak semakin bertambah. Ini untuk mencerdaskan generasi kita, keluarganya dan lingkungannya," pungkasnya. (MC.TMG/sty;nin;ekp)
Tuliskan Komentar anda dari account Facebook