Ket [Foto]: Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Temanggung, Hary Agung Prabowo mengikuti Rapat Kerja bersama Menteri Dalam Negeri (Mendagri), Ketua KPK, dan Ketua LKPP dalam rangka Evaluasi Program Strategis Kegiatan Pemerintah Daerah secara daring yang bertempat di Ruang Gajah, Pendopo Jenar, Kantor Bupati Temanggung, Senin (24/1/2022).
Evaluasi Program Strategis Kegiatan Pemda Menuju Clean and Clear Government
Temanggung, Media Center - Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Temanggung, Hary Agung Prabowo mengikuti Rapat Kerja bersama Menteri Dalam Negeri (Mendagri), Ketua KPK, dan Ketua LKPP dalam rangka Evaluasi Program Strategis Kegiatan Pemerintah Daerah secara daring yang bertempat di Ruang Gajah, Pendopo Jenar, Kantor Bupati Temanggung, Senin (24/1/2022).
Ketua DPRD, Yunianto, Asisten II Setda Bidang Perekonomian dan Pembangunan, Ripto Susilo, Inspektur Temanggung, Eko Suprapto, Sekretaris BPKPAD Husein, Kepala Bagian Pembangunan Setda, Kabag Pengadaan Barang Jasa Setda, dan OPD terkait, turut hadir dan mengikuti kegiatan tersebut.
Rapat Kerja dalam rangka Evaluasi Program Strategis Kegiatan Pemerintah Daerah secara daring tersebut, dipimpin langsung oleh Menteri Dalam Negeri, Muhammad Tito Karnavian.
Mendagri mengungkapkan, tindak pidana korupsi harus ditekan semaksimal mungkin guna menciptakan pemerintahan yang “Clean and Clear Government” dan meningkatkan pemasukan negara dan pendapatan aset daerah.
“Inilah waktunya, Gerakan Anti Korupsi akan makin menguat. Momentum yang bagus di awal tahun untuk merubah, memotong budaya-budaya yang sudah dianggap benar melanggar ini harus dipotong. Jadi menyerukan komitmen dari semua pimpinan, baik itu tingkat pusat, tingkat 1 maupun tingkat 2,” tegasnya. (MC.TMG/wl;ekp)
Tuliskan Komentar anda dari account Facebook