Ket [Foto]: SDN 2 Kundisari, Kecamatan Kedu kembali berpartisipasi dalam WCD 2021 dengan mengusung tema Placed a Litter Wisely (Tempatkan Sampah Secara Bijak) dalam bahasa sehari-hari dikenal dengan "Tempatkan Sampah pada Wadahnya".
Menuju Inspire School, Sekolah Berwawasan Lingkungan
Temanggung, MediaCenter - Menindaklanjuti Surat Edaran Sekda Kabupaten Temanggung Nomor : 660.1/001498/IX/2021 Tanggal 9 September 2021 perihal Dukungan Pelaksanaan Kegiatan World Cleanup Day (WCD) yang diperingati setiap Tanggal 18 September.
SDN 2 Kundisari, Kecamatan Kedu kembali berpartisipasi dalam WCD 2021 dengan mengusung tema Placed a Litter Wisely (Tempatkan Sampah Secara Bijak) dalam bahasa sehari-hari dikenal dengan "Tempatkan Sampah pada Wadahnya".
Aksi kebersihan tahun ini sama dengan kegiatan tahun sebelumnya, yaitu "Aksi Kebersihan di Lingkungan Sekolah dan di Lingkungan Rumah".
Sebanyak 75 % siswa melakukan aksi kebersihan di lingkungan rumah masing-masing, sedangkan 25 % lainnya melaksanakan di lingkungan sekolah, Sabtu (18/9/2021).
"Tahun ini peserta didik terbagi dua kelompok, 25% di sekolah, sedangkan lainnya di lingkungan rumah," kata Suyatno, Kepala SDN 2 Kundisari, Minggu (19/9/2021).
Menurutnya, WCD dan Green Wave sudah mewarnai aktivitas sekolah dalam membangun perilaku dan sikap peduli lingkungan pada seluruh warga sekolah, sehingga penghargaan dari CFP-Oisca yang berpusat di Jepang sejak 2017-2021 telah diterima. Tahun ini, SDN 2 Kundisari ditetapkan sebagai satu-satunya Sekolah Dasar di wilayah Kabupaten Temanggung sebagai nominator Sekolah Adiwiyata tingkat nasional Tahun 2021 oleh DLHK Provinsi Jawa Tengah.
"Tahun Pelajaran 2021/2022 diharapkan menjadi tahun kebangkitan SDN 2 Kundisari dalam mewujudkan visi sekolah “Inspire School” yaitu sekolah yang mampu menginspirasi sekolah lainnya," imbuhnya.
Suyatno menambahkan, salah satu misi yang telah dicapai adalah dengan ditetapkannya sebagai penyelenggara Program Sekolah Penggerak (PSP) Angkatan 1. Selain itu, juga telah ditetapkan sebagai penyelenggara Program Sekolah Rangkul Keluarga (SRK) yang diprakarsai oleh Jameela Shihab melalui program Keluarga Kita.
"SRK bertujuan menyiapkan para calon orangtua Penggerak Peduli Sekolah. Melalui program SRK ini diharapkan para stakeholder dapat berkontribusi positif terhadap upaya kepala sekolah dalam memajukan sekolah menjadi salah satu sekolah unggulan di wilayah kerja Kecamatan Kedu yang memiliki ciri khas (brand school), yaitu Sekolah Berwawasan Lingkungan (SBL)," pungkasnya. (MC TMG/Ytn;Sv;Ekp)
Tuliskan Komentar anda dari account Facebook