Ket [Foto]: Dishub dan Polres Temanggung Melakukan Pengecekan Armada Bus Jelang Mudik Lebaran
Dishub dan Polres Temanggung Melakukan Pengecekan Armada Bus Jelang Mudik Lebaran
Temanggung, MediaCenter – Dishub dan Polres Temanggung Kamis (22/6) melakukan pengecekan kelayakan bus yang akan digunakan untuk angkutan mudik lebaran 2017.
Perusahaan bus yang menjalani pemeriksaan di antaranya adalah PO. Shafari Dharma Raya. Di garasi bus tersebut, Polres dan Dishub melakukan pemeriksaan kendaraan satu persatu, menyangkut kelayakan hingga surat-surat kendaraan. Semua lampu diperiksa untuk memastikan keamanan kendaraan, demikian halnya rem dan ban kendaraan dieperiksa kelayakannya.
Kepala Seksi Pengujian Kendaraan Dinas Perhubungan Kabupaten Temanggung Khamami menjelaskan “pengecekan ini bertujuan agar pemudik bisa melakukan perjalanan dengan aman dan nyaman, tidak hanya pada saat lebaran saja tapi juga untuk seterusnya.”
Sementara itu kepala bagian operasional perusahaan angkutan Shafari Dharma Raya, Bambang Dwi mengatakan ada sekitar 87 bis yang akan dioperasikan untuk angkutan mudik lebaran, diantaranya 20 unit dipersiapkan di Jakarta, 6 unit di Surabaya, 4 unit di Mataram, 12 unit di Denpasar. Terdapat 4 unit cadangan, dengan rincian di Denpasar 1 unit, Temanggung 2 unit dan Jakarta 1 unit.
Dari hasil pengecekan dinyatakan semua kendaraan layak untuk beroperasi, hanya beberapa kendaraan yang memerlukan sedikit perbaikan pada bagian wiper kendaraan.
“Semua kendaraan sudah kami lakukan pengecekan dan layak untuk beroperasi, semoga pemudik mendapatkan kenyamanan dan keselamatan dalam melakukan perjalanan mudik dan arus balik nanti.” Ujar Khamami.
Mulai hari ini di prediksikan arus mudik akan dimulai, sampai puncak pada hari Sabtu tanggal 24 Juni 2017. (MC TMG/Penulis: Aji Foto: Agung Editor: Ekape)
"
Tuliskan Komentar anda dari account Facebook