HUT ke-69 IGTKI – PGRI, Guru TK Harapkan Peningkatan Kesejahteraan
Ket [Foto]:

HUT ke-69 IGTKI – PGRI, Guru TK Harapkan Peningkatan Kesejahteraan

Temanggung, MediaCenterDalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) ke-69 Ikatan Guru Tanam Kanak-kanak Indonesia (IGTKI) - Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI), 1.100 Guru TK se-Kabupaten Temanggung mengikuti senam masal dan jalan sehat yang dilaksanakan di Alun-alun Temanggung.

Guru swasta 950 dan 150 Guru sudah Pegawai Negeri Sipil (PNS) dengan total 1.100 guru yang berasal dari 357 Sekolah memeriahkan kegiatan yang diadakan tiap tahunnya ini.

Pada kesempatan tersebut Wakil Bupati Temanggung Heri Ibnu Wibowo membuka acara sekaligus memberikan pengarahan kepada semua guru yang hadir untuk tetap bekerja kreatif dalam mendidik anak bangsa dengan penuh semangat dan dedikasi tinggi guna menciptakan generasi muda yang kreatif dan berahlak mulia.

Selain itu Heri ibnu wibowo juga memberikan penghargaan kepada 20 guru TK dengan masa kerja 30 - 45 tahun, khususnya guru swasta yang belum menerima sertifikasi. “Mereka merupakan guru berprestasi dan berdedikasi tinggi untuk dunia pendidikan yang tersebar di 20 kecamatan se-Kabupaten Temanggung, kita harus selalu memberikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada mereka,” paparnya.

Seusai apel para guru mengikuti senam masal yang diikuti oleh Wakil Bupati Temanggung Heri Ibnu Wibowo bersama Ketua Pembinaan Kesejahteraan Keluarga (PKK) Kabupaten Temanggung Denty Eka Widi Pratiwi.

Pada senam masal tersebut seluruh peserta terlihat semangat dan energik, selain menambah kekompak antar guru, kegiatan ini juga menumbuhkan semangat olahraga.

Setelah kegiatan senam masal dilanjutkan kegiatan jalan santai dengan dengan rute sepanjang 10 (sepuluh) kilo meter dari alun-alun menuju Kantor Bupati Temanggung dan kembali lagi ke titik start.

Ditemui disela-sela pelaksanaan jalan santai, Ketua IGTKI Kabupaten Temanggung sekaligus ketua panitia acara tersebut, Joko Kusmanto menjelaskan dalam wawancara bahwa acara tersebut bertujuan untuk meningkatkan persatuan dan kesatuan khususnya Guru TK di seluruh Kabupaten Temanggung.

“Pada momentum HUT ke-69 IGTKI - PGRI kami berharap kesehjahteraan guru dapat meningkat lebih baik dan guru-guru mampu menciptakan pendidikan yang lebih berkualitas untuk menciptakan penerus bangsa dengan lebih baik, pintar dan berahklakul karimah,” tegasnya sebelum mengakhiri wawancara. (MC TMG/Penulis, Foto: Agung, Editor:Ekape)

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook