Iklan Layanan Masyarakat

Tingkatkan Capaian Vaksinasi Lansia, BUMD Berikan Bantuan

Kamis, 31 Mar 2022 17:15:12 642

Keterangan Gambar : Sekretaris Daerah Kabupaten Temanggung Hary Agung Prabowo, didampingi Plt. Kepala Dinas Kesehatan, Dwi Sukarmei, menerima secara simbolis bantuan minyak goreng untuk peserta vaksinasi lansia dari PD Bank Pasar, PDAM Tirta Agung, dan Bank Jateng, di ruang kerja Sekda, Kamis (31/3/2022).


Temanggung, MediaCenter - Sekretaris Daerah Kabupaten Temanggung Hary Agung Prabowo, didampingi Plt. Kepala Dinas Kesehatan, Dwi Sukarmei, menerima secara simbolis bantuan minyak goreng untuk peserta vaksinasi lansia dari PD Bank Pasar, PDAM Tirta Agung, dan Bank Jateng, di ruang kerja Sekda, Kamis (31/3/2022).

Hadir dalam kesempatan ini, perwakilan direksi dan pimpinan dari PD Bank Pasar, Esti Wibowo, PDAM Tirta Agung Rujito, dan Bank Jateng Pramudiarto.

Sekda menyampaikan terima kasih dan apresiasi, kepada jajaran Dinkes, jajaran BUMD, dari PD Bank Pasar, PDAM Tirta Agung, dan Bank Jateng, sehingga angka Covid-19 turun, dan Kabupaten Temanggung sekarang berada pada level dua.

"Apresiasi yang luar biasa, matur nuwun kepada direktur dan jajarannya, yang telah memberikan tali asih, inilah ada kerja keras dari semua pihak, terutama jajaran Dinas Kesehatan Kabupaten Temanggung. Saat ini ekonomi kita turun, dengan bantuan ini bisa membantu mengentaskan kemiskinan, dan semoga harapannya para lansia ini bisa berbondong-bondong vaksinasi tahap kedua. Saran saya, nanti lewat door to door saja, ini sangat bermanfaat bagi mereka, bagi yang tidak mampu, sebab sekarang minyak goreng masih tinggi harganya. Semoga mudah-mudahan ke depannya kita bisa bersinergi bersama kembali, membangun Temanggung yang lebih sejahtera, membangun Temanggung lebih berdaya guna dan bermartabat," ungkapnya.

Dwi Sukarmei mengatakan, untuk menekan laju Covid-19, Dinkes bekerja sama dengan berbagai pihak, dan posisi saat ini Kabupaten Temanggung di level dua, semua mengambil peran yang cukup aktif dari PD Bank Pasar, PDAM Tirta Agung, dan Bank Jateng.

"Kita di Kabupaten Temanggung sudah dua tahun satu bulan menangani Covid ini, penanganan kasus bekerja sama dengan PD Bank Pasar, PDAM Tirta Agung, dan BPD Bank Jateng ini terbukti baik. Kita masih punya pekerjaan rumah untuk lansia, untuk meningkatkan capaian vaksinasi lansia ini, dengan bantuan tersebut rencana untuk pembelian minyak goreng. Harapannya meningkatkan capaian vaksin lansia, karena Kabupaten Temanggung masih rendah capaian vaksin lansia di Jawa Tengah," tandasnya. (MC.TMG/sty;ekp)

Pencarian:

Komentar:

Top