Iklan Layanan Masyarakat

Ranmor Dinas Polres Temanggung Diperiksa

Senin, 12 Jul 2021 13:33:53 627

Keterangan Gambar : Kapolres Temanggung AKBP Burhanuddin memeriksa kendaraan dinas.


Temanggung, Media Center - Kapolres Temanggung AKBP Burhanuddin memastikan kendaraan dinas anggota Polri di Polres Temanggung dalam keadaan layak dan siap digunakan untuk bertugas. 

"Kami telah cek, kondisi kendaraan dinas dalam kondisi bagus. Semua siap digunakan," kata Kapolres yang ditemui disela-sela pemeriksaan kendaraan dinas di halaman Mapolres setempat, Senin (12/7/2021). 

AKBP Burhanuddin mengatakan, pengecekan kelengkapan kendaraan bermotor (ranmor) dinas, baik yang di Polres maupun Polsek jajaran, sangat penting. Jangan sampai kendaraan bermasalah ketika digunakan atau dibutuhkan pada operasi.

"Kendaraan dinas harus siap digunakan. Apalagi dimasa PPKM Darurat ini, sangat banyak menggunakan kendaraan bermotor," katanya. 

Menurut Kapolres, kendaraan bermotor dinas adalah satu perlengkapan yang penting dalam operasional anggota, oleh karenanya kondisi dan performa harus dipastikan dalam keadaan baik.  

Dikatakan selain Harkamtibmas, polisi saat ini juga harus terlibat aktif dalam sosialisasi dan penegakkan PPKM Darurat. Dalam kegiatan itu, diperlukan kesiapan stamina diri dan kendaraan operasional. 

"Kendaraan harus dicek, secara rutin maupun berkala," kata Kapolres, sembari mengatakan pemeriksaan dimaksudkan agar dalam melaksanakan tugas di lapangan dalam melayani masyarakat tidak mengalami kendala.


Selain itu, Kapolres mengatakan apabila keadaan ranmor dinas berfungsi dengan baik akan memberikan pengaruh polisi dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat, segala tugas dapat diselesaikan dengan cepat dan tepat tanpa kendala.


“Intinya, jangan sampai tugas polisi terkendala, karena kondisi ranmor yang tidak normal. Itu akan menghambat dan pelayanan masyarakat tidak optimal,” jelasnya. 

Kapolres berpesan kepada anggota untuk dapat menjaga dan merawat kondisi ranmor dengan baik sebagaimana kendaraan miliknya sendiri. Sebab, menurutnya tingkat kerajinan dan kedisiplinan anggota dapat tercermin dari kondisi kelengkapan yang dipakainya sehari-sehari. (MC.TMG/ai;ekp)

Pencarian:

Komentar:

Top