Iklan Layanan Masyarakat

Petani Kopi Berharap Hasil Panen Tahun Depan Lebih Baik

Sabtu, 11 Jul 2020 11:06:36 1167

Keterangan Gambar :



Temanggung, Media Center – Dari luasan 501 hektar tanah perkebunan yang terdapat di Desa Kemiriombo Kecamatan Gemawang Kabupaten Temanggung hampir semuanya ditanami pohon kopi. Selain kopi, warga Desa Kemiriombo juga menanam Pohon Cengkih dan Kemukus sebagai sumber penghasilannya.
Dalam wawancara bersama Tim Media Center, Paryudi (46), seorang petani kopi dari Desa Kemiriombo menunjukkan beberapa macam kopi yang berhasil ditanamnya, Jumat (9/7/2020).
Ia mencontohkan beberapa jenis kopi yang ditanamnya, seperti Kopi Ayu, Kopi Tugu Sari dan Kopi 04. Kopi 04 mempunyai ciri fisik kecil, tidak besar dan ada semacam buntut berupa benjolan di ujung buahnya, tetapi mempunyai bobot yang cukup bagus. Sedangkan Kopi Ayu mempunyai warna kekuningan dan Kopi Tugu Sari mempunyai bentuk fisik lebih bulat dan tidak begitu besar.
“Jadi ada banyak perbedaan-perbedaan dari segala jenis kopi”, jelas Paryudi.
Paryudi mengaku tidak bisa menargetkan untuk panen kopi tahun ini, karena tunas-tunas untuk pohon kopi sendiri masih dalam tahap pertumbuhan. Jadi untuk pertumbuhan batang kopi yang nantinya akan ditumbuhi bunga kopi baru mulai memanjang.
“Kemungkinan tahun besok kalau kita diridhoi oleh Alloh mungkin bisa untuk pemanenan lebih bagus”, ujarnya.
Faktor cuaca sangat berpengaruh untuk pertumbuhan pohon kopi. Apabila kemarau panjang, bunga-bunga kopi akan menjadi kering dan mati yang mengakibatkan tidak adanya penyerbukan bunga kopi. Selain itu bunga kopi yang kering dan menempel di buah kopi yang terdapat dibawahnya mengakibatkan buah kopi juga ikut membusuk bersamaan dengan bunga yang jatuh tersebut.
Tahun kemarin, kita ketahui bahwa musim panas yang terlalu panjang berdampak pada kuantitas panen kopi yang menurun cukup banyak. Untuk tahun ini dengan kemungkinan musim kemarau tidak sepanjang tahun kemarin dan kadar air yang cukup dengan curah hujan yang relatif stabil, bisa diprediksi bahwa asupan cahaya dan kebutuhan air pada pohon kopi juga akan maksimal.
“Kemungkinan besar untuk lahan yang miring menghadap ke utara itu saya kira panenan tahun besok akan bagus”, pungkas Paryudi penuh harap. (MC TMG/Cahya;Ekape).

Pencarian:

Komentar:

Top