Iklan Layanan Masyarakat

Meriahkan HUT ke-77 RI, Siswa SDN 3 Temanggung II Gelar Karnaval Kebhinekaan

Senin, 22 Agu 2022 15:57:23 675

Keterangan Gambar : Meriahkan HUT ke-77 RI, Siswa SDN 3 Temanggung II Gelar Karnaval Kebhinekaan


Temanggung, MediaCenter - Dalam rangka memperingati HUT ke-77 Kemerdekaan RI, SD Negeri 3 Temanggung II menggelar karnaval dengan tema kebhinekaan global yang diikuti oleh seluruh siswa, staf pengajar dan perwakilan orang tua siswa. 

Para peserta karnaval menggunakan kostum beraneka ragam, mulai dari seragam identitas SD setempat, pakaian adat, pakaian beragam profesi, hingga ragam kostum kesenian tradisional, ada juga menggunakan kostum berbahan dasar sampah.

“Karnaval ini adalah upaya untuk menanamkan rasa nasionalisme sejak dini, rasa kebangsaan, rasa cinta tanah air,” kata Kepala SD Negeri 3 Temanggung II, Lilik Aryadi yang ditemui di sela-sela acara, Senin (22/08/2022).

Lebih lanjut ia mengatakan, kegiatan ini digagas oleh bapak, ibu guru, dan mendapat dukungan sepenuhnya dari para orang tua siswa, apalagi selama dua tahun vakum dari kegiatan, karena pandemi Covid-19.

“Kami ingin menciptakan siswa yang berkarakter kuat, berwawasan Pancasila, menghargai sebuah perbedaan melalui kegiatan-kegiatan seperti ini,” tandasnya.  
  
Karnaval kebhinekaan global SD Negeri 3 Temanggung II mengambil rute di seputar Kota Temanggung, mulai dari Taman Pengayoman, pertigaan Kantor Bankesbangpol, perempatan Kodim dan kembali ke perempatan Prapanca dan berakhir di halaman sekolah.

Salah satu siswa SD tersebut, Pelangi, mengatakan mempersiapkan kostum dari bahan sampah dibantu ibundanya selama tiga hari. Harapannya dengan kostum tersebut membuat lingkungan bersih, bebas dari sampah.

“Saya ambil dari tutup gelas minuman, sedotan, kertas yang tidak terpakai untuk disatukan menjadi kostum pesta, agar lingkungan semakin bersih dengan manfaatkan sampah,”pungkasnya. (MC.TMG/dn;ekp;ysf)

Pencarian:

Komentar:

Top