Iklan Layanan Masyarakat

Kuatkan Profil Pelajar Pancasila, SMK Swadaya Adakan Expo dan Gelar Karya

Kamis, 23 Feb 2023 16:16:17 674

Keterangan Gambar : Kuatkan Profil Pelajar Pancasila, SMK Swadaya Adakan Expo dan Gelar Karya


Temanggung, Media Center – SMK Swadaya Temanggung menggelar Expo ke-4 Tahun 2023 dan Gelar Karya Project Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) dengan tema Kearifan Lokal “Bergerak Bersama Terus Berkarya” yang berlangsung selama empat hari, bertempat di SMK Swadaya Temanggung, Rabu (22/2/2023).

Cabdin Pendidikan Wilayah VIII Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Jawa Tengah, Nikmah Nuurbaiti, Kepala Dindikpora Temanggung, Agus Sujarwo, Perwakilan DPRD Kabupaten Temanggung, Pembina Yayasan Pendidikan Temanggung beserta jajaran, Kepala SMK Swadaya Temanggung, guru-guru beserta karyawan SMK Swadaya Temanggung, dan seluruh siswa-siswi hadir serta mengikuti kegiatan tersebut.

Kegiatan yang diawali dengan job fair pada tanggal 15-17 Februari 2023 dengan rekruitment tenaga kerja dari PT IndoMarco Crismata sebanyak 140 siswa kelas XII dan PT. Sayap Mas Utama yang diikuti oleh 164 siswa yang berasal dari SMK Swadaya Temanggung, SMK Sawogalih Purworejo, SMK Gema Nusantara Wonosobo, SMK Mipha Temangggung, SMK 17 Parakan Temanggung, SMK Ganesha Temanggung, dan SMK Dr. Soetomo Temanggung.

Kemudian dilanjutkan dengan Expo Produk dari seluruh siswa Kelas X, XI, XII dengan jumlah rombel 44 yang terbagi dalam 5 stand jurusan, Gelaran Karya P5 Tema Kearifan Lokal dengan pertunjukan Pagelaran Seni Tari dan adat budaya kearifan lokal Kabupaten Temanggung, jalan sehat, lomba mewarnai PAUD/TK, Festival Band SMP/MTS, Lomba Esports antar pelajar SMP/MTs, Lomba Tari antar pelajar SMP/MTS, dan Lomba Master Chef Junior antar pelajar SMP/MTs.

Kepala SMK Swadaya Bambang Suwito Hadi mengungkapkan, Swadaya Expo merupakan agenda 4 tahunan yang juga sekaligus menjadi bentuk Gelar Karya Project Penguatan Profil Pelajar Pancasila dan implementasi program kompetensi kewirausahaan.

“Kegiatan Swadaya Expo ke-4 ini berorientasi ke arah penguatan dan diseminiasi peran sekolah dalam upaya penguatan karakter peserta didik, sesuai dengan dimensi profil pelajar Pancasila dalam kerangka besar pembangunan SDM Indonesia, berkualitas, dan berkarakter,” ungkapnya.

Siswa-siswi dan lulusan SMK Swadaya menjadi generasi berkarakter profil Pancasila yang memiliki akhlak beragama, mengenal dan menghargai budaya, kolaborasi, kesadaran akan diri, menghasilkan karya dan tindakan yang ada di lingkungan SMK Swadaya Temanggung, serta untuk masyarakat umum menjadi harapan kepala sekolah untuk masa depan siswa-siswi.

“Saya harap dengan berjalannya kegiatan ini dapat menguatkan jiwa kewirausahaan dan interprener dalam diri siswa-siswi dan meyakinkan bahwa SMK Swadaya Temanggung merupakan sekolah pilihan masyarakat,” harapnya.

Kadindikpora menambahkan, dengan dilakukannya panen karya di pameran expo tersebut dapat menjadi motivasi bagi siswa-siswi untuk memajukan SMK Swadaya Temanggung menjadi lebih baik dan bermutu. 

"Dengan expo ini bisa menjadikan motivasi lebih agar SMK Swadaya semakin baik, semakin bermutu dan berkualitas, sehingga banyak anak-anak kita yang mau bersekolah di SMK Swadaya Temanggung," tambah Agus Sujarwo.

Nikmah Nurbaiti mengatakan, proses kolaborasi, kerjasama, gotong royong, dan perjuangan untuk menciptakan karya-karya menjadi pemaknaan P5 bagi siswa-siswi untuk menanamkan karakter pelajar Pancasila. Kegiatan expo tersebut juga mengajarkan pada siswa-siswi untuk berwirausaha. 

"Karena di SMK sangat penting, sekarang adalah siswa-siswi mampu berwirausaha. Menjadi anak-anak milenial, tetapi karakternya bagus, agamanya kuat, tetap membumi di Temanggung, tetapi boleh terbang dimanapun dengan kompetensi dan mimpi besarnya," tandasnya. (MC.TMG/wll;ekp;ysf)

Pencarian:

Komentar:

Top