Iklan Layanan Masyarakat

Jelang Idul Adha, Pemkab Temanggung Pastikan Kelayakan Hewan Kurban

Rabu, 29 Agu 2018 07:59:25 805

Keterangan Gambar :


Temanggung, MediaCenter – Dinas Peternakan dan Perikanan (Dinakan) Kabupaten Temanggung melaksanakan pemeriksaan kesehatan hewan kurban menjelang Hari Raya Idhul Adha, Rabu (13/7).

Menurut Ipung Mulyati selaku Sekretaris Dinakan Kabupaten Temanggung,  kegiatan ini merupakan salah satu rangkaian kegiatan tahunan yang dilaksanakan oleh Dinakan menjelang Hari Raya Idul Adha. Selain melakukan pemeriksaan hewan kurban, Dinas Peternakan dan Perikanan juga melakukan penyemprotan anti kuman untuk menghindari penyebaran virus yang ada pada hewan di pasar-pasar hewan se-Kabupaten Temanggung, serta melakukan sosialisasi melalui radio mengenai pemilihan hewan kurban yang baik dan sehat.

Pemeriksaan hewan ini dilakukan di delapan pasar hewan di Temanggung yang dilaksanakan sebelum pelaksanaan hari raya kurban. Ipung Juga menjelaskan bahwa pada saat pelaksanaan hari raya kurban Dinakan akan kembali memeriksa hewan yang menjadi hewan kurban dan membagi tim untuk ditempatkan pada 20 kecamatan yang ada di Kabupaten Temanggung.

Dari hasil pemeriksaan yang sudah dilaksanakan, telah ditemukan beberapa hewan yang berpenyakit berat dan ringan seperti flu dan penyakit mata. “Kami menemukan beberapa hewan yang terkena flu dan penyakit mata dan ada kurang lebih sepuluh hewan yang berpenyakit berat, sudah kami tangani dengan memberikan obat kepada ternak-ternak yang berpenyakit ringan, tetapi untuk kepentingan kurban tidak dibenarkan untuk mengobati hewan yang berpenyakit berat dan dijadikan hewan kurban karena efek atau kandungan obat tersebut masih berdampak”, ungkap Ipung.

Dihimbau kepada masyarakat untuk memilih hewan kurban yang memenuhi syarat umur dan syarat sehat. (MC TMG/Penulis: Aji, Foto: Adi Rama, Editor: Ekape)

Pencarian:

Komentar:

Top