Iklan Layanan Masyarakat

Apel Kehormatan dan Renungan Suci di TMP Prayudha Mudal

Rabu, 17 Agu 2022 11:33:41 497

Keterangan Gambar : Apel Kehormatan dan Renungan Suci di TMP Prayudha Mudal


Temanggung, MediaCenter - Bupati Temanggung HM Al Khadziq dan Wakil Bupati Heri Ibnu Wibowo menghadiri Apel Kehormatan dan Renungan Suci di Taman Makam Pahlawan (TMP) Prayudha, desa Mudal, Kecamatan/Kabupaten Temanggung, Rabu (17/8/2022).

Apel Kehormatan dan Renungan Suci ini dimulai tepat hari Rabu tanggal 17 Agustus 2022 pukul 00.00 WIB, untuk menghormati jasa- jasa para pahlawan yang dimakamkan di TMP Prayudha, yaitu dari TNI, POLRI 211 pahlawan, pegawai sipil 6 pahlawan, pejuang rakyat 11 pahlawan, dan pahlawan tidak dikenal 122 orang.

Dalam pembacaan Apel Kehormatan dan Renungan Suci memperingati jasa-jasa para pahlawan, inspektur upacara Letkol Inf Denver Micha Harriadhy Napu menyatakan hormat yang sebesar-besarnya atas keikhlasan dan kesucian pengorbanan para pahlawan dalam pengabdian terhadap perjuangan, demi kebahagiaan negara dan bangsa.

"Kami bersumpah dan berjanji perjuangan saudara-saudara adalah perjuangan kami pula, dan jalan kebaktian yang saudara-saudara tempuh, adalah jalan bagi kami juga, kami berdoa, semoga arwah saudara-saudara diterima disisi Tuhan Yang Maha Esa, serta mendapatkan tempat yang sewajarnya," kata Dandim.

Ikut serta dalam Apel Kehormatan dan Renungan Suci ini Ketua DPRD Temanggung Yunianto, Kapolres Temanggung AKBP Agus Puryadi dan Wakapolres Kompol Ahmad Ghifari Al Ahfaqsyi, Kajari I Wayan Eka Miartha, Sekretaris Daerah Hary Agung Prabowo, staf ahli bupati, asisten setda, kepala dinas, Kapolsek dan tamu undangan. (MC.TMG/sty;dck;ekp;ysf)

Pencarian:

Komentar:

Top