Iklan Layanan Masyarakat

Usai Hari Raya Idul Fitri, Harga Ayam Potong Turun

Kamis, 24 Jan 2019 14:28:41 1085

Keterangan Gambar : Usai Hari Raya Idul Fitri, Harga Ayam Potong Turun


Temanggung, MediaCenter – Setelah Hari Raya Idul Fitri harga ayam potong mengalami penurunan sedangkan telur ayam mengalami kenaikan.

Harga ayam potong di Pasar Kliwon Kabupaten Temanggung mengalami penurunan yang siknifikan, jika ketika Lebarab Idul Fitri mencapai harga Rp45.000,00 /kg, akan tetapi pada hari Rabu (2/7), menjadi Rp33.000,00 /kg. Penurunan harga ayam potong tersebut karena permintaan masyarakan akan kebutuhan ayam potong mengalami penurunan sehingga mempengaruhi harga di pasaran.

Salah satu penjual ayam potong di Pasar Kliwon Temanggung, Rofi, mengaku pendapatannya dari penjualan ayam potong menurun sejak satu minggu paska Lebaran Idul Fitri.

Hal serupa juga dikemukakan pedagang daging ayam lainnya Wawan, dirinya menjelaskan, harga ayam saat ini murah jika dibangdingkan seminggu lalu saat perayaan Lebaran Idul Fitri. "Kalau sekarang yang satu ekornya dengan berat 2 kg harganya Rp 66.000,00, tapi satu minggu yang lalu ketika lebaran kemarin mencapai harga 90.000,00," ujarnya.

Dirinya mengaku, mengambil stok ayam hidup dari Magelang dan Temanggung, dan tiap harinya Wawan mengambil sekitar 450 stok ayam untuk dijual di Pasar Kliwon Temanggung.

Akan tetapi mendekati musim Lebaran Haji biasanya harga akan mengalami kenaikan hingga Rp1000,00 sampai Rp1.500,00 /kg untuk daging ayam potong. Sedangkan harga telur ayam di Pasar Kliwon Temanggung mengalami kenaikan hingga mencapai Rp3.000,00, yang tadinya harga telur Rp22.000,00 /kg naik menjadi Rp25.000,00 /kg.

Hal tersebut diungkapkan oleh salah satu penjual telur ayam di Pasar Kliwon Temanggung, Widya, bahwa harga telur ayam ini akan mengalami kenaikan hingga mendekati hari raya Haji. “Pada musim haji biasanya jika saya mengambil dari peternak dengan harga Rp25.000,00 dan dijual hingga Rp28.000,00 sampai Rp30.000,00 /kg telur ayam,” paparnya. (MC TMG/Penulis: Agung, Foto: Coeplis, Editor:Ekape )

Pencarian:

Komentar:

Top