Iklan Layanan Masyarakat

Perpusda Temanggung Anggarkan Lima Puluh Juta untuk Pengadaan e-book

Kamis, 08 Apr 2021 08:22:54 692

Keterangan Gambar : Kepala Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Kabupaten Temanggung, Suminar Budi Setiawan.


Temanggung, MediaCenter- Perpustakaan Daerah (Perpusda) Kabupaten Temanggung, Jawa Tengah tahun ini mengalokasikan anggaran sebesar Rp 50 juta untuk pengadaan buku elektronik (e-book).

Dana tersebut bersumber dari APBD Kabupaten Temanggung Tahun 2021.

Kepala Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Kabupaten Temanggung, Suminar Budi Setiawan, mengatakan, dengan anggaran sejumlah Rp 50 juta tersebut pihaknya belum mengetahui berapa banyak judul buku yang bisa terbeli. Sebab harga tiap judul e-book berbeda.

"Belum tahu bisa dapat berapa judul buku, karena setiap judul berbeda harganya," ujar Suminar ketika dihubungi, Rabu (7/4/2021).

Diakuinya, belakangan peminjam e-book meningkat. Terutama karena saat ini masih masa pandemi Covid-19 dan Perpusda belum beroperasi sepenuhnya secara fisik, seperti dalam situasi sebelum pandemi. Padahal jumlah koleksi e-book di Perpusda masih terbatas, yakni baru sekitar 400 judul buku yang tersedia.

"Karena e-book perpusda masih sedikit koleksinya baru sekitar 400 judul buku yang ada," ujarnya.

Berdasarkan pendataan Perpusda Temanggung, total koleksi buku yang ada saat ini sejumlah 54.305 eksemplar. Jumlah tersebut berasal dari 40.146 judul buku kategori fiksi dan non fiksi. Adapun total koleksi e-book yang tersedia sejumlah 483 judul. (MC.TMG/Tosiani;Ekape)

Pencarian:

Komentar:

Top