Iklan Layanan Masyarakat

Bupati Berikan Arahan Kepada Dinkominfo Terkait SOTK Baru

Kamis, 21 Jan 2021 16:34:09 700

Keterangan Gambar : Bupati Temanggung, H M Al Khadziq (tengah) memberikan arahan terkait SOTK baru di Aula Kantor Dinkominfo, Senin (18/1/2021).


Temanggung, MediaCenter - Koordinasi pertama setelah pergantian Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Dinkominfo) Kabupaten Temanggung dipimpin langsung oleh Bupati Temanggung, H M Al Khadziq di Aula Kantor Dinkominfo, Senin (18/1/2021).

Bupati didampingi oleh Djoko Prastyono selaku Staff Ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Hukum dan Lingkungan Hidup, Gotri Widjianto selaku Asisten I Pemerintahan dan Kesra Sekretariat Daerah Kabupaten Temanggung yang juga menjabat sebagai Plt Kepala Dinkominfo.

Sesuai Struktur Organisasi dan Tata Kelola (SOTK) yang telah disahkan, tugas Dinkominfo akan bertambah mulai Tahun 2021 ini. Hal tersebut dikarenakan LPPL Temanggung TV dan LPPL Radio eRTe FM berada dalam koordinasi Dinkominfo Kabupaten Temanggung.

Bupati Temanggung juga menyampaikan bahwa sekarang Dinkominfo menjadi humasnya Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Temanggung. Tugasnya menjelaskan apapun yang yang dikerjakan Pemkab Temanggung tiap hari, semua kegiatan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dan juga pimpinan daerah.

"Pesan saya pertama yang harus dilakukan yaitu baca berita setiap hari, agar paham bagaimana cara menyampaikan kabar yang menarik ataupun enak dipahami," jelas Bupati. (MC TMG/Coeplistyo;Cahya;Ekape).

Pencarian:

Komentar:

Top